TRIBUNNEWS.COM - Keisya Levronka merasa sedih lantaran gagal mencapai nada tinggi saat nyanyi di acara AIM ke-23 di Malaysia.
Diketahui, Keisya Levronka menghadiri acara Anugerah Industri Musik (AIM) ke-23 di Malaysia pada Minggu (11/9/2022).
Keisya Levronka masuk dalam nominasi Lagu Bahasa Melayu Terbaik yang Dipersembahkan oleh Artis Luar Negara.
Lagunya yang bertajuk Tak Ingin Usai membuat Keisya Levronka mendapat juara untuk kategori tersebut.
Bahkan, Keisya Levronka berhasil mengalahkan beberapa penyanyi lainnya, seperti Tiara Andini, Lesti Kejora, dan Rossa.
Baca juga: Gagal Nyanyikan Nada Tinggi di Panggung AIM ke-23, Keisya Levronka Curhat Ungkap Kesedihan
Selain masuk nominasi, Keisya Levronka juga tampil dalam acara AIM dan membawakan lagunya, Tak Ingin Usai.
Namun, Keisya Levronka kembali gagal mencapai nada tinggi dari lagunya sendiri.
Dalam akun Twitter @keisyalevronkaa, Keisya Levronka mencurahkan isi hatinya yang mengaku sedih, tetapi juga bahagia.
"very sad but very happy at the same time," tulisnya.
(sangat sedih tapi juga sangat bahagia di waktu yang bersamaan).
Sementara itu, dikutip dari YouTube mStar Online Malaysia Rabu (14/9/2022), Keisya Levronka mengaku gugup sehingga membuatnya gagal mencapai nada tinggi.
Hal ini lantaran dirinya belum bisa mengatur napas.
"Iya, sangat, karena aku belum bisa mengatur nafas," terang Keisya Levronka kepada awak media Malaysia.
Namun, di saat yang bersamaan, Keisya merasa antusias dan senang.