Ia pun mengatakan bahwa orang tuanya akan datang saat calon buah hatinya lahir.
"Hampir setiap malem ya kita teleponan," ucap Aditya.
"Ditelepon terus, ditanyain terus."
"Iya, orang tuaku dateng nanti," jelas Yasmine.
Menjelang kelahiran anak pertama mereka, Aditya dan Yasmine sudah menyiapkan beberapa perlengkapan.
"Kamar baby udah ada," beber Aditya.
"Perlengkapan bayi lah udah 80 persen," sahut Yasmine.
"Tinggal 20 persen, tinggal printilan-printilannya aja yang belum," timpal Aditya.
Pada gender reveal lalu, disebutkan bahwa jenis kelamin dari calon buah hati mereka adalah laki-laki.
Jenis kelamin ini pun sesuai dengan yang diharapkan oleh Aditya.
"Alhamdulillah bayi laki-laki, luar biasa seneng banget ya."
"Awalnya kan memang Yasmine maunya perempuan."
"Tapi kalau misalkan saya sendiri, saya maunya laki-laki," ucap Aditya.
Menurut Aditya, anak pertama lebih baik berjenis kelamin laki-laki.