"Siti Aisyah bercerita ketika Rasulullah pulang, Rasul mengatakan ibu tadi dijamin masuk surganya Allah."
"Karena dia punya dua anak perempuan yang diurus dengan baik, diberikan makanan dengan adil," ungkapnya.
Mamah Dedeh pun berpesan agar Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah nantinya dapat bersikap adil kepada semua anak mereka kelak.
"Makanya Atta sama Aurel, kalian harus adil punya anak nanti."
"Rencana anaknya mau berapa?" tanya Mamah Dedeh kepada Atta dan Aurel.
"Mau berapa?" tembak Aurel kepada Atta.
"Berapa aja lah," Atta tampak bingung.
"Makin banyak, makin baik," timpal Mamah Dedeh.
Dalam tausiyahnya, Mamah Dedeh juga menyinggung perihal kesombongan duniawi.
Ia mengingatkan umat manusia untuk menyadari bahwa mereka berasal dari tanah.
"Kalau saya melihat, ini acara budaya yang sangat-sangat baik, menyadarkan kita manusia."
"Jangan hidup di alam dunia sombong, merasa punya kelebihan," ucapnya.
Mamah Dedeh pun mengangkat sebuah surat dalam Alquran.
"Anda silakan lihat di dalam surat Taha 55, 'Dari tanah kalian aku ciptakan, ke dalam tanah aku kembalikan, dari tanah aku bangkitkan'."