TRIBUNNEWS.COM - Bono adalah vokalis band rock Irlandia U2.
Selain bermusik, Bono juga dikenal sebagai aktivis sosial dan berpartisipasi dalam upaya amal global.
Berikut profil dan perjalanan karier Bono U2, seperti dikutip dari biography.com.
Siapa Bono?
Bono adalah seorang musisi Irlandia yang bergabung dengan band U2 saat ia masih duduk di bangku SMA.
Album keenam U2, The Joshua Tree, membuat mereka menjadi bintang internasional.
Baca juga: Bono U2 Buka-bukaan tentang Pernikahannya yang Sudah Berjalan 40 Tahun: Persahabatan Melebihi Cinta
Bono menggunakan popularitasnya untuk menarik perhatian dunia pada masalah global, termasuk kemiskinan dan AIDS.
Bono dinobatkan sebagai "Person of the Year" oleh majalah TIME pada tahun 2005.
Ratu Elizabeth II pernah menjadikannya sebagai ksatria kehormatan pada tahun 2007.
Masa Kecil
Bono, yang memiliki nama asli Paul David Hewson, lahir pada 10 Mei 1960, di Dublin, Irlandia.
Bono adalah putra seorang pekerja pos Katolik Roma dan seorang ibu Protestan.
Sang ibu meninggal ketika Bono baru berusia 14 tahun.
Bono bergabung dengan band U2 pada Oktober 1976, ketika masih duduk di bangku sekolah menengah.