"Tapi istrinya (Lesti) marah-marah terus, akhirnya ditutup lah mulut nya supaya jangan ribut. Dia (Lesti) meronta-ronta kan, terus dia gini gini (memeragakan Rizky nutup mulut Lesti sampe turun ke leher kayak cekik) tapi kalau (leher) patah enggak. Tidak ada niat klien saya untuk sengaja menyakiti istrinya tidak ada itu," ujar Adek Erfil Manurung.
Baca juga: Kasus KDRT Rizky Billar pada Lesti Kejora, Picu Orang Takut Menikah, Psikiater Bagikan Saran
Bahkan terkait cedera leher, pihaknya menegaskan tidak ada unsur kesengajaan terkait hal itu.
"Itu tidak juga, bergeser dari mana, kalau bergeser berarti kan parah dong. Nggak ada itu, bagaimana bergeser, saya tidak yakin itu bergeser, tapi saya gak tahu jelas, tidak ada unsur kesengajaan klien saya untuk menyakiti istrinya. Itu (keributan) jam 1an (dini hari)," ungkap Adek Erfil Manurung.
Selanjutnya, di pagi hari keributan kembali terjadi.
Sehingga membuat Rizky Billar melayangkan talaknya ke Lesti satu kali.
Keributan pun kala itu memanas hingga membuat Kesti Kejora terpelanting tanpa sengaja oleh suaminya, Rizky Billar.
"Sekitar jam 5 pagi itu ribut lagi, ngamuk lagi Lesti. Akhirnya klien saya itu mau pergi ke kamar mandi, mau menenangkan diri lah daripada ribut-ribut terus kan karena mertuanya pasti dengar kan, malu dia.
Baca juga: Tindakan Lesti Kejora Dinilai Bisa Menginspirasi Perempuan Lain untuk Bersuara
Ketika dia menuju kamar mandi, kan mengamuk terus (Lesti)," tutur Adek Erfil Manurung.
Saat itulah keluar kata talak satu dari mulut Rizky Billar.
"'Kakak talak satu kamu' di situ lah Lesti menyerang ngamuk. Ditarik lah ininya sampe putus kalungnya, tarik-tarik jatuh lah Lesti," terang Adek Erfil Manurung.
Lesti Kejora pun melaporkan suaminya itu ke Polres Metro Jakarta Selatan terkait kasus dugaan KDRT.
"Yang ditakutkan klien saya bahwa tiba-tiba jam 10 malam ada laporan, kita sempat pertanyakan," pungkasnya.
(Tribunnews.com/ Salma/ Fauzi Alamsyah)