Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup musik Dewa 19 akan menggelar konser di Jakarta Internasional Stadium (JIS) pada 12 November 2022 mendatang.
Konser tersebut sebagai penanda Dewa 19 telah berkarya selama 30 tahun di industri musik Tanah Air dengan tajuk Pesta Rakyat.
Baca juga: Tiket Konser Dewa 19 di JIS Habis, Ahmad Dhani Cs Gelar Live Streaming Berbayar
Puluhan lagu telah disiapkan Ahmad Dhani cs untuk memeriahkan acara yang ditonton sebanyak 70 ribu orang itu.
Rencananya Dewa 19 akan membawakan 35 lagu hitsnya dari berbagai album yang nantinya menemani penonton selama durasi 3 jam penuh.
"Dewa akan perform 35 lagu kira-kira 3 jam," kata Ahmad Dhani saat ditemui di Balai Sarbini, Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2022).
Adapun konser Dewa 19 sendiri akan dimulai sehabis Magrib yang akan dibuka dengan penampilan Mulan Jameela.
Baca juga: Ahmad Dhani Gelar Konser Dewa 19 dengan Konsep Orchestra
"Jadi kita mulai abis isya, band pembuka Mulan Jameela habis magrib," ungkap Ahmad Dhani.
Setelahnya dilanjutkan oleh Dewa 19 dengan waktu yang telah ditentukan.
"Habis isya Dewa 19 jadi berhentinya engga malem-malem banget," lanjut Dhani.
Tidak hanya Dewa 19 dan Mulan Jameela grup musik lainnya juga akan memeriahkan acara Pesta Rakyat 30 Tahun Berkarya. Namun Ahmad Dhani belum membocorkan nama-nama yang akan ikut dalam konser tersebut.
"Jadi, setelah Dewa 19 manggung, masih ada band lain yang manggung supaya orang pulangnya tidak buru-buru pulang. Yang pasti tidak ada opposite, jadi semua orang dapat nonton Dewa 19," pungkas Ahmad Dhani.