News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tragedi Pesta Halloween di Korsel

PROFIL Lee Ji Han, Kontestan Produce 101 S2 Jadi Korban Tewas Tragedi Halloween Itaewon

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han, jadi korban tewas tragedi Halloween di Itaewon, Sabtu (29/10/2022). Ini profilnya.

Kami akan membahas kejadian ini secara hati-hati karena keluarganya sangat sedih.

Kami berdoa untuk almarhum."

Baca juga: Lebih dari 3.580 Orang Dilaporkan Hilang usai Tragedi Halloween Itaewon, 151 Tewas Termasuk 19 WNA

Profil Lee Ji Han

Kontestan Produce 101 Season 2, Lee Ji Han. Ia termasuk dalam salah satu korban tewas tragedi Halloween di Itaewon, Yongsan-gu, Seoul, Korea Selatan, Sabtu (29/10/2022). (Via Allkpop)

Dikutip dari KProfiles, Lee Ji Han lahir pada 3 Agustus 1998.

Ia memiliki golongan darah A dan tinggi badan 181 cm.

Saat berpartisipasi di Produce 101 Season 2 yang tayang 2017, Lee Ji Han menempati peringkat ke-98, sebagaimana dilansir Allkpop.

Sejak muncul sebagai kontestan Produce 101, ia aktif sebagai aktor.

Lee Ji Han pernah tampil di web drama Today Was Another Nam Hyun Day.

Ia memulai debutnya di industri layar kaca pada 2019 saat membintangi web drama The Butterfly Dream.

Akting memang menjadi spesialisasi Lee Ji Han.

Selain itu, ia juga memiliki hobi menonton film dan membaca.

Baca juga: Kesaksian WNI Saat Tragedi Itaewon, Sempat Tergencet dan Beruntung Bisa Selamat

Korban Terus Bertambah

Seorang pria duduk di antara mayat korban, diyakini menderita serangan jantung, di distrik kehidupan malam populer Itaewon di Seoul pada 30 Oktober 2022. - Puluhan orang menderita serangan jantung di ibukota Korea Selatan Seoul, setelah ribuan orang memadati jalan-jalan sempit di lingkungan kota Itaewon untuk merayakan Halloween, kata pejabat setempat. (Photo by Yelim LEE / AFP) (AFP/YELIM LEE)

Korban tragedi Halloween di Itaewon terus bertambah.

Hingga Minggu (30/10/2022) pukul 17.00 KST, setidaknya 153 orang dilaporkan tewas dan lebih dari 103 terluka.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini