Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain film dan mantan paranormal Ki Joko Bodo meninggal dunia pada Selasa (22/11/2022).
Jenazah Ki Joko Bodo disemayamkan di kediamannya di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.
Baca juga: Profil Ki Joko Bodo, Mantan Paranormal yang Meninggal Dunia, Pernah Bercita-cita Jadi Penyanyi
Pantauan Warta Kota (Tribunnews.com Network) di rumah duka Ki Joko Bodo, bendera kuning sudah dipasangkan di area rumah Ki Joko Bodo bertuliskan 'Agung Yulianto bin Raden Subroto (Ki Joko Bodo)'.
Selain itu, satu mobil ambulance terparkir di halaman rumah Ki Joko Bodo.
Terlihat beberapa orang yang diduga keluarga dan kerabat tengah mempersiapkan kain kafan dan menuliskan batu nisan, untuk pemakaman Ki Joko Bodo.
Baca juga: Mantan Paranormal dan Pemain Film Ki Joko Bodo Meninggal Dunia
Menurut informasi dari keluarga, Ki Joko Bodo akan dimakamkan hari ini juga.
"Rencananya dimakamkan di TPU Bambu Apus," ucap salah seorang keluarga yang tak mau menyebutkan namanya.
Profil Ki Joko Bodo
Lantas, siapa Ki Joko Bodo? Berikut profil Ki Joko Bodo.
Melansir Tribun-Medan.com , Pria ini bernama asli Agus Yulianto lahir di Singaraja, Bali, 17 Februari 1964.
Dia pernah membintangi film Terowongan Casablanca tahun 2006.
Baca juga: Ki Joko Bodo Meninggal Dunia, Kehidupan Sang Mantan Paranormal yang Rajin Ibadah Jadi Kenangan
Awalnya dia terjun ke dunia spritual untuk menenangkan diri lantaran biduk rumah tangganya selalu gagal.
Diketahui, dia pernah menikah empat kali. Semuanya berantakan hingga akhirnya memasuki dunia spritual sampai menjurus klenik.
Dulu, Ki Joko Bodo adalah seorang paranomal atau orang lebih suka menyebutnya dukun.
Praktik perdukunan Ki Joko Bodo berlangsung puluhan tahun di Istana Wong Shintink. Istana itu merupakan tempat tinggalnya di kawasan Lubang Buaya, Jakarta Timur.
Waktu masih jadi dukun, dia sering bertapa di istana tersebut.
Istana itu menjadi rumah ibadahnya melakukan ritual klenik.
Layanan Ki Joko Bodo sewaktu masih menjadi paranormal melayani santet, pelet, pengasihan, pesugihan, ilmu kebal, jimat judi, pasang susuk, jimat jaran goyang, dan sebagainya.
Hijrah, Ki Joko Bodo Ubah Penampilan hingga Ubah Tempat Praktek Dukun Jadi Masjid
Diketahui bahwa Ki Joko Bodo telah mengubah rumah pratik menjadi masjid.
Hal diungkapkan Ki Joko Bodo seperti dalam tayangan Selebrita Trans 7, beberapa waktu lalu.
Rumah praktik Ki Joko Bodo dulu dikenal sebagai Istana Wong Sintinx kini menjelma menjadi Masjid Al Umar.
"Rumahku udah ku wakafkan untuk masjid yang disana di Al Umar sana." ungkapnya.
Menurutnya, dengan agama anaknya akan memiliki akhlak yang baik.
"Agama sangat penting bagi anak-anak saya. Agar akhlaknya bagus semua biar hidup tidak senaknya sendiri."
"Anak saya 10 jadi pendidikan agama sangat penting. Baca Al-Quran, ngaji, dan salat. Malah lebih pinter anaku dari pada aku." tuturnya.
Selain itu kini Ki Joko Bodo rajin salat lima waktu di masjid.
Baca juga: Mantan Paranormal dan Pemain Film Ki Joko Bodo Meninggal Dunia
Dirinya pun mengaku alih pekerjaan menjadi pemandu perjalanan wisata rohani demi menafkahi diri, 4 istri, dan 10 anaknya.
Ki Joko Bodo juga sudah dikabarkan telah hijrah dan mengubah penampilannya.
Berpenampilan dengan rambut panjang yang dibiarkan terurai, Ki Joko Bodo juga selalu memakai pakaian warna hitam.
Kini semuanya sudah tidak ada lagi penampilan yang merupakan ciri khas Ki Joko Bodo tersebut.
Ia memutuskan untuk berhijrah dan bertobat setelah pulang melaksanakan ibadah umrah.
Semua ciri khas yang melekat pada diri Ki Joko Bodo sebagai seorang paranormal seakan hilang tanpa bekas,
mulai dari rambut, kumis hingga pakaian yang ia kenakan pun sudah berubah 180 derajat.
Ki Joko Bodo mendapat hidayah kemudian memutuskan untuk masuk Islam.
Bahkan sebagai wujud untuk mepeprbaiki diri, Ki Joko Bodo mewakafkan rumahnya sebagai masjid.
Di sisi lain, Ki Joko Bodo juga melaksanakan sholat 5 waktu.
Ki Joko Bodo mengatakan "sekarang lebih dekat dengan Tuhan, lebih dekat kepada Allah, biar hidupnya tidak arahan sendiri, dulu mencari Tuhan sekarang menemukan Tuhan," ungkapnya.
Pria bernama asli Agus Yulianto itu kini dikabarkan aktif diberbagai kegiatan.
Bahkan, kini Ki Joko Bodo sering terlihat di acara-acara kajian untuk memperbanyak ilmu tentang agama Islam.
Meski telah yakin untuk merubah penampilannya, Ki Joko Bodo tetap terlihat berwibawa dan kharismatik ya.
Ki Joko Bodo juga sudah nggak pernah mengenakan pakaian-pakaian serba hitam.
Ia pun kini lebih terlihat segar dan awet muda, tanpa janggut brewok dan rambut panjang yang menjadi andalannya.