Kaesang Pangarep menguatkan kode Erina Gudono yang akan melakukan tradisi pingitan tersebut.
"Sampai ketemu lagi di meja akad @erinagudono," tulis Kaesang.
Erina pun meminta doa agar segala persiapan hingga hari pernikahan mereka dilancarkan.
"Semoga semua dilancarkan aamiin (emoji kedua tangan menyatu)
Sampai jumpa lagii..," tulis Erina.
Kaesang Pangarep dan Erina Gudono ziarah ke Makam Mangkunegara I hingga IX
Pada Selasa (29/11/2022), Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berziarah ke makam penguasa Pura Mangkunegaran, yakni makam Mangkunegara I hingga IX.
Kaesang memakai beskap, sedangkan Erina mengenakan kebaya dengan disanggul.
Busana keduanya berwarna hitam.
Dalam berziarah, mereka didampingi oleh salah satu kerabat Pura Mangkunegaran, KRMH Lirik Priarso.
Terdapat tiga lokasi makam penguasa Pura Mangkunegaran.
Di antaranya Astana Girilayu, Astana Oetara, dan Astana Mangadeg.
"Dia mau ziarah. Kan Mangkunegara I, II, III di Mangadeg. Mangkunegara IV, V, VII, VIII, dan IX di Girilayu. Nah (Mangkunegara) VI di sini (Astana Oetara)," ungkap Juru Kunci Astana Oetara, Hariyanto, dikutip dari Kompas.com.