TRIBUNNEWS.COM - Tanggapan Elma Theana mengenai kasus dugaan Kekerasan Dalam rumah Tangga (KDRT) yang dilaporkan oleh Venna Melinda terhadap Ferry Irawan.
Aktris Elma Theana yang merupakan sahabat Ferry Irawan memberikan tanggapannya mengenai kabar dugaan KDRT yang menimpa sang sahabat.
Dikutip dari YouTube Trans TV Official, Selasa (10/1/2023), Elma Theana menceritakannya.
Elma Theana yang saat itu menjadi bintang tamu acara Rumpi yang dipandu Feni Rose mengaku kaget dan merasa tidak percaya dengan kabar dugaan KDRT yang dialami Venna Melinda.
"Pertama kali begitu denger kaget."
"Saya enggak percaya, Astaghfirullahal'adzim kenapa gitu," kata Elma Theana.
Pemilik nama asli Elma Theana Yuliantina ini mengatakan, ia mendapat kabar Venna Melinda mengalami dugaan KDRT oleh suaminya dari orang terdekat Ferry Irawan.
"Saya dapet beritanya dari orang yang bikin saya kaget."
"Maksudnya dari orang terdekatnya (Ferry) dulu. Aku jadi kaget gitu kan," imbuh Elma Theana.
Baca juga: Kecewa Ferry Irawan Diduga KDRT Venna Melinda, Elma Theana: Tetap Laki-laki yang Salah
Kendati demikian, Elma Theana mengaku masih tidak percaya dengan kabar yang beredar.
Pasalnya selama ia berteman dengan Ferry Irawan, Ferry merupakan sosok yang dikenal baik.
"Masa sih kaget, terus keluar banyak artikel-artikel."
"Aku sampai nggak percaya, selama berteman sama aku sih fine-fine aja."
"Maksudnya Ferry itu sosok yang nice, baik, terus sayang sama perempuan gitu," terang Elma Theana.
Baca juga: Selama Jadi Sahabat Bersikap Lembut, Elma Theana Tak Menyangka Ferry Irawan KDRT ke Venna Melinda