News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Artis

Pernah Insecure karena Tertawanya, Kini Enzy Storia Percaya Diri: Alhamdulillah Bisa Jadi Berkah

Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Wahyu Gilang Putranto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Enzy Storia kini percaya diri dengan tertawanya meski sempat insecure. Ia bersyukur tertawanya bisa membahagiakan orang sekitarnya.

TRIBUNNEWS.COM - Artis Enzy Storia mengaku pernah merasa insecure.

Kendati demikian, Enzy Storia selalu berusaha mengatasi rasa insecure tersebut.

Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Senin (30/1/2023), Enzy Storia membagikan ceritanya.

"Pernah (insecure) lah pastinya, semua orang pasti pernah merasakannya deh."

"Tapi gimana caranya aku bisa nggak terpuruk di ke-insecure-an aku itu dengan ngerasa bahwa aku berharga kok."

"Setiap aku merasa insecure, aku biasanya berdialog pada diriku sendiri," terang Enzy Storia.

Baca juga: Enzy Storia Dulu Kalem, Kini Tertawanya Lepas dan Khas , Ada Cerita Ini di Baliknya

Enzy Storia meyakini bahwa hanya diri sendiri yang bisa mengatasi rasa insecure.

"Mungkin dulu orang tabu ya kayak 'Ih ngapain lo ngomong sama diri lo sendiri?'"

"Tapi aku percaya yang bisa nyelamatin diri kita ya diri kita."

"Jadi yang bisa ngasih semangat ya hanya kita sendiri," imbuhnya.

Saat awal berkarier, Enzy merasa insecure dengan bentuk tubuhnya.

"Aduh banyak, dulu kan waktu jaman-jaman awal-awal karier, semua orang harus kurus banget."

"Bentuk badan aku juga bukan yang kurus banget."

"Aku juga punya body shape-nya sendiri lah, itu salah satu yang bikin aku insecure," sambungnya.

Tak hanya itu, Enzy juga sempat merasa insecure dengan tertawanya.

"Dulu aku insecure banget sama ketawa aku, kayak ngerasa kalau gua udah ketawa ngakak kok kayaknya malu-maluin ya."

"Kayaknya nggak gini deh perempuan, kayak ada stigma sendiri perempuan tuh selalu elegan."

"Harus kalem, cuman di lingkungan circle terdekat aja berani kayak 'Hahahaha'," ucapnya.

Enzy Storia ketika ditemui di kawasan Gandaria City Mall, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Rabu (26/1/2023). - Enzy Storia kini percaya diri dengan tertawanya meski sempat insecure. (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Hingga akhirnya, ia bisa percaya diri dengan tertawanya yang dinilai bisa membuat orang sekitarnya bahagia.

"Itu kan bisa akhirnya keluar gara-gara satu pekerjaan yang aku udah bukan pakai mic, pakai klip on."

"Orang notice kalau 'Eh nggak ketawa lo bisa bikin orang happy juga'," tuturnya.

"Itu yang bikin 'Oh ternyata tuh kadang kekurangan yang kita kira itu kekurangan, bisa jadi kelebihan di mata orang lain'."

"Bahwa kekurangan aku tuh sebenernya bisa jadi kelebihan," lanjutnya.

Enzy mengaku, tertawanya memang tak berubah sejak dirinya duduk di bangku SD.

"Itu bener-bener ketawa yang dari SD juga udah kayak gitu."

"Temen-temen SD aku, (temen-temen) SMP aku juga 'Ketawa lo nggak berubah ya, Nzy'."

"Alhamdulillah ternyata bisa menjadi berkah ya, bisa bikin orang happy juga," tutup Enzy Storia.

(Tribunnews.com/Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Enzy Storia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini