News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kabar Artis

Tio Pakusadewo Akui Lancar Bacaan Ngaji saat di Penjara, Ungkap Sosok yang Mengajari

Penulis: Pramesti RizkiAstarianti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktor Tio Pakusadewo lancar bacaan ngaji saat di penjara berkat Ali Imron pelaku bom Bali.

TRIBUNNEWS.COM - Aktor Tio Pakusadewo lancar bacaan ngaji saat di penjara hingga ungkap sosok yang mengajarinya.

Tio Pakusadewo menceritakan pengalaman menarik saat berada dalam penjara.

Diketahui, Tio Pakusadewo sempat mendekam di penjara karena kasus narkotika.

Saat berada dalam penjara, Tio Pakusadewo bertemu seseorang yang mengajarinya mengaji setiap hari.

"Setiap Ashar itu ada orang yang dateng ke sel ku, aku nggak tahu dia siapa, kelihatan dia orang paling bebas, orang panggil dia ustaz," terang Tio Pakusadewo dikutip dalam kanal YouTube TS Media pada Selasa (7/3/2023).

Tio Pakusadewo mengatakan orang tersebut terus menghampirinya.

Baca juga: Sempat Berontak saat di Penjara, Tio Pakusadewo Masuk dalam Sel Tikus, Tidur Sambil Berdiri

Padahal, Tio Pakusadewo merasa malas bertemu dengan orang tersebut.

"Gue ngakunya tidur soalnya males kan, tapi dia terus dateng," terang Tio Pakusadewo.

Akhirnya, Tio Pakusadewo berminat untuk bertemu orang tersebut.

Tio Pakusadewo mengatakan orang tersebut tak pernah memiliki niat jahat saat bertemu dengannya.

"Nggak mungkin dia punya niat jahat, gue temuin lah," ujar Tio Pakusadewo.

Ternyata, orang tersebut sempat fenomenal di tahun 2000-an.

Orang tersebut merupakan Ali Imron pelaku Bom Bali pada 12 Oktober 2002.

"Ternyata dialah orang yang bernama Ali Imron, Bom Bali, aku kenalan dan ngobrol," tutur Tio Pakusadewo.

Kemudian, Ali Imron bertanya soal kemampuan Tio Pakusadewo untuk mengaji.

Tio Pakusadewo mengaku sudah lupa dengan bacaan mengaji.

"Dia nanya bisa ngaji nggak, gue bilang udah lupa, nawarin lagi 'mau belajar pakai metode saya? nggak lama, 2 kali pertemuan'," ujar Tio Pakusadewo.

Tio Pakusadewo mengaku penasaran dengan tawaran Ali Imron.

"Wah penasaran kan gue masa bisa 2 kali pertemuan aja," terang Tio Pakusadewo.

Aktor senior Tio Pakusadewo sempat berontak saat berada di penjara, akhirnya ia dimasukkan ke dalam sel tikus. Aktor Tio Pakusadewo lancar bacaan ngaji saat di penjara berkat Ali Imron pelaku bom Bali. (Youtube TS Media)

Baca juga: Tio Pakusadewo Syuting PPT 15 Sambil Lawan Sakau, Sakit-sakit Badan

Ternyata, perkataan Ali Imron terbukti benar.

Tio Pakusadewo mengaku lancar mengaji saat di penjara.

"Eh bener, gue dua kali pertemuan lancar ngaji dam pertemuan seterusnya udah nggak perlu belajar," ucap Tio Pakusadewo.

Tio Pakusadewo pun memuji kemampuan Ali Imron.

Tio Pakusadewo juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Ali Imron.

"Keren lah metodenya, jadi guru gue ngaji itu Ali Imron, aku terima kasih sekali sama dia," tutur Tio Pakusadewo.

Tio Pakusadewo Pernah Berada dalam Sel Tikus

Tio Pakusadewo menceritakan pilunya hidup di balik jeruji besi.

Tio Pakusadewo bercerita sempat memberontak saat berada dalam penjara.

Petugas tahanan pun menempatkan Tio Pakusadewo dalam sel tikus.

Tio Pakusadewo saat ditemui di kawasan Senayan Jakarta Selatan, Selasa (7/2/2023). Aktor Tio Pakusadewo lancar bacaan ngaji saat di penjara berkat Ali Imron pelaku bom Bali. (Tribunnews.com/Bayu Indra Permana)

Baca juga: Tio Pakusadewo Menangis Saat Baca Skrip Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15

"Gue dikirim ke sel tikus, penjara di dalam penjara, karena gue berontak, sipirnya nggak seneng," ujar Tio Pakusadewo.

Diungkapkan Tio Pakusadewo, sel tikus adalah penjara yang sangat sempit.

Sel tikus hanya memiliki lebar 1,5 meter dan panjang 3 meter serta tinggi 2,5 meter.

Sel tikus itu tak memiliki ventilasi sama sekali.

Parahnya lagi, sel tikus dihuni sebanyak 9 orang.

"Sel tikus itu lebarny 1,5 meter segini lah, panjangnya 3 meter, tingginya 2,5 meter, nggak ada jendela, ada dipan semen setengah meter, ada tempat pup dan bak mandi, isinya 9 orang," terang Tio Pakusadewo.

Tio Pakusadewo mengaku tidur dengan cara berdiri saat berada dalam sel tikus.

Lantaran, ia tak memiliki ruang untuk merebahkan badannya.

"Gue tidur sambil berdiri, pala kita iket pakai tali biar nggak jatuh," terang Tio Pakusadewo.

Selama 10 hari Tio Pakusadewo mendekam di sel tikus.

Tio Pakusadewo - Aktor Tio Pakusadewo lancar bacaan ngaji saat di penjara berkat Ali Imron pelaku bom Bali. (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Baca juga: Tio Pakusadewo Menangis Saat Baca Skrip Sinetron Para Pencari Tuhan Jilid 15

Ia menggambarkan sel tikus sangat minim pencahayaan.

"10 hari gue di situ, gelaaap, agak terang dikit berarti subuh sampe jam 9, selebihnya kita ngehitung waktu pakai adzan," tutur Tio Pakusadewo.

Baru menjalani masa tahanan di sel tikus selama 3 hari, Tio Pakusadewo merasa tak sanggup.

Badannya terasa lelah dan lemah, ditambah lagi hatinya merasa kesal.

"Baru 3 hari gue udah nggak kuat, capek, letih, lesu, lemah dan kesel," kata Tyo Pakusadewo.

Lantas, Tio Pakusadewo mengaku mempengaruhi narapidana lain.

Tio Pakusadewo mengajak narapidana yang berbadan besar untuk bertengkar dengan rekan satu sel nya.

Hal ini bertujuan supaya ia bisa leluasa bergerak di dalam sel tikus.

"Gue mau selonjorin kaki aja ngga bisa, akhirnya gue doktrin tahanan yang gede-gede, gimana kalau yang kecil ini kita gebukin aja, ribut akhirnya, sipir dateng dipisah, yes," terang Tio Pakusadewo.

Simak berita lainnya terkait Tio Pakusadewo

(Tribunnews.com/Pra)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini