"Tadi habis dari salah satu tv swasta, kita (mengisi acara) mengenai Islmai gitu deh, makanya pakai baju koko," terangnya.
Ia pun kembali menegaskan wanita yang masih berstatus istrinya itulah yang mengurusi proses cerai ini.
"Karena dia yang menggugat, jadi Dila yang ngurusin ini semuanya gitu. Sebenarnya baik-baik aja semuanya," jelasnya.
Baca juga: Indra Bekti Bekti Ucapkan Ulang Tahun Pada Aldilla Jelita Via Video hingga Tawarkan Karangan Bunga
Rencana Indra Bekti Hanya Hadiri Sidang Cerai Terakhir
Dikabarkan sebelumnya, Bekti sempat berencana hanya akan datang sekali pada sidang perceraiannya dengan Dila.
Bekti baru akan menghadiri Pengadilan Agama Jakarta Selatan untuk persidangan terakhir perceraiannya.
Ditemani sang sahabat, Indy Barends, Bekti juga mengaku tak begitu mengerti terkait proses sidang cerai.
Bekti menyerahkan urusan perceraiannya pada kuasa hukum yaitu Milano Lubis.
"Tanya pihak sana (Aldila) ya, lawyer aku juga, Milano untuk diperjelas."
"Karena nanti mungkin cuma sekali doang datang, untuk persidangan terakhir itu, sepertinya gitu," ungkap Bekti, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (3/3/2023).
Bekti mengaku sudah diperbolehkan untuk absen dari tahapan sidangan cerai, lantaran sudah ada yang mewakilinya.
"Pihak lawyer aku, itu bilangnya, 'boleh kok nggak usah ketemu atau datang ke persidangan sebenarnya, karena sudah diwakili oleh lawyer', gitu," jelas Bekti.
Meski begitu, ia mengaku akan menghadiri persidangan setidaknya satu kali.
"Tapi paling tidak sekali deh datang," ujarnya.