Dalam dokumentasi berbeda, Shelvie Hana Wijaya juga memberikan komentarnya mengenai hal tersebut.
Shelvie Hana Wijaya membantah dirinya hanya numpang hidup pada Daus Mini.
Melainkan menafkahi Shelvie Hana Wijaya adalah kewajiban Daus Mini sebagai seorang suami.
Baca juga: Shelvie Hana Cabut Gugatan Perselingkuhan, Kuasa Hukum Daus Mini: Ada Indikasi Fitnah
"Itu bukan masalah numpang hidup atau enggak, itu udah kewajiban, orang kita sumai istri kok," ucap Shelvie Hana Wijaya dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Selasa (21/3/2023).
Lebih lanjut, Shelvie Hana Wijaya menuturkan orang tuanya ikut tinggal bersama dirinya dan Duas Mini untuk meringankan beban sang komedian agar tak menyewa Asisten Rumah Tangga (ART).
Pasalnya Shelvie Hana Wijaya dan Daus Mini memiliki seorang anak bernama Muhammad Al Fatih Firdaus alias Al.
"Orang tua saya ada di situ karena untuk membantu bebannya Bang Daus supaya tidak menyewa ART."
"Karena kan ada Al, ngurusin Al," pungkas Shelvie Hana Wijaya.
Sebagai tambahan informasi, Shelvie Hana Wijaya dan Daus Mini mantap mengakhiri pernikahan yang telah mereka bina selama empat tahun.
Kini keduanya dalam proses perceraian.
(Tribunnews.com/Gabriella)