Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komedian Tri Retno Prayudati atau Nunung mengaku sempat khawatir untuk menjalani operasi kanker payudara.
Perasaan khawatir tersebut timbul ketika dirinya ingin memasuki ruang operasi.
Baca juga: Nunung Kabarkan Kondisinya Membaik Pasca Jalani Operasi Pengangkatan Kanker Payudara
"Pas mau operasi ya pasti deg-degan, takut. Itu manusiawi banget," kata Nunung dalam video yang ditunjukkan oleh suaminya, Iyan Sambiran di rumah sakit Medistra, Jakarta Selatan.
Namun Nunung berusaha menguatkan diri dan menyerahkan semua kepada Tuhan untuk bisa melewati proses operasi pengangkatan kanker yang berada di bagian payudaranya.
"Cuma ya sudah, dari awal kan aku sudah pasrah, sudah ikhlas," ungkap Nunung.
Baca juga: Nunung Minta Doa dan Dukungan Jelang Operasi Pengangkatan Kanker Payudara Sore Ini
Selama di rumah sakit, Nunung terus ditemani oleh keluarganya yang juga memberikan dukungan dan doa.
Alhasil operasi kanker payudara yang ia lakukan berjalan lancar pada Rabu (7/6/2023) sore.
Hingga kini Nunung masih menjalani masa penyembuhan pascaoperasi di rumah sakit.
"Ada, anak-anakku, ponakanku, temen sama suamiku. Cuma memang di sini di dlm ruangan ini nggak boleh ditungguin lebih dari satu orang," ujar Nunung.
Nunung Belum Bisa Ditinggal
Komedian Nunung mengungkapkan kondisi terkini kesehatannya usai menjalani operasi kanker payudara.
Diketahui pemilik nama asli Tri Retno Prayudati itu menjalani operasi kanker payudara pada Rabu (7/6/2023).
Anggota grup lawak Srimulat itu mengatakan kondisi berlangsung membaik walaupun belum sepenuhnya stabil.
"Alhamdulillah, keadaanku sudah agak membaik," kata Nunung melalui video yang diberikan oleh sang suami, Iyan Sambiran di rumah sakit Medistra, Jakarta Selatan.
Baca juga: Idap Kanker Payudara, Nunung Beberkan Besaran Biaya Kemoterapi Capai Rp 15 Juta
Nunung meminta maaf belum bisa memberikan pernyataan lebih banyak karena kondisinya belum stabil. Ia bahkan harus ditemani oleh anggota keluarga pascaoperasi.
"Suamiku belum bisa temuin kalian karena aku belum bisa ditinggal," ungkap Nunung.
Nunung meminta doa agar kondisinya kian membaik. Ia juga turut berterimakasih atas doa dan dukungan dari masyarakat.
Ia berharap bisa segera kembali pulang dan me jalankan aktivitasnya sebagai publik figur.
"Sekarang keadaannya alhamdulillah sudah baik. Ini berkat doa kalian semua. Mudah-mudahan bisa segera lebih baik, lebih cepat pulang dan bisa beraktivitas lagi," ungkap Nunung.
Sebelumnya, Nunung meminta dukungan dan doa untuk kelancaran operasi pengangkatan kanker payudara.
Momen tersebut terlihat dalam unggahan video dalam kanal Youtube pemilik nama Tri Retno Prayudati.
Ia tengah berada di rumah sakit menggunakan kursi roda sembari meminta doa untuk para pengikutnya di Instagram.
"Buat semuanya yang nonton ini, aku mohon doanya ya, aku mau operasi semoga semua dilancarkan terus engga ada halangan suatu apapun, sekalilagi mohon doanya ya buat semuanya," kata Nunung, dikutip Rabu (7/6/2023).