Laporan Wartawan Tribunnews.com, M Alivio Mubarak Junior
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup musik Padi Reborn turut menjadi penampil di festival musik Pestapora 2023 hari pertama yang digelar di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (22/9/2023).
"Selamat malam semuanya, selamat datang di Pestapora luar biasa ada 12 panggung dan 200 plus penampil," kata Fadly selaku vokalis mengawali aksi panggung.
Dalam penampilannya, grup musik yang berdiri pada 1997 ini mengajak para penonton bernostalgia dengan lagu-lagu andalannya yang kebanyakan dirilis di era 1990-an.
Contoh saja lagu Maha Dewi dan Sobat yang dirilis pada 1999.
Baca juga: Piyu Padi Berharap Asosiasi Komposer Bisa Jadi Penengah Antara Pencipta Lagu dengan Penyanyinya
"Tiga hari ini kita akan merayakan musik Indonesia dan lagu berikut kami persembahkan teruntuk permpuan luar biasa, Maha Dewi," ujar Fadly.
Ditambah dalam pantauan Tribunnews nuansa semakin mendukung karena banyak di antara penonton yang diduga berusia 30 hingga 40-an ke atas.
Selain itu, tampil di Pestapora ini merupakan yang pertama kali bagi Padi Reborn.
"Selamat malam Pestapora, ini pertama kalinya Padi manggung di Pestapora," ucap Piyu selaku gitaris.
Dalam penampilannya, Padi Reborn membawakan sejumlah lagu hits lainnya seperti Harmony, Sahabat Selamanya, dan Begitu Indah.
Adapun Piyu mengatakan, pekan ini Padi Reborn kebanjiran job manggung di beberapa kota, besok saja mereka akan tampil di Palembang pada Sabtu, 23 Septembee 2023.
Selain Padi Reborn, hari pertama festival musik Pestapora juga dimeriahkan oleh Virgoun, Rizky Febian, Lyodra, dan NOAH.