TRIBUNNEWS.COM - Chef Haryo Pramoe menyoroti gaya bicara YouTuber Codeblu, singgung soal adab hingga penggiringan opini.
Nama Codeblu akhir-akhir ini sedang ramai diperbincangkan publik.
Pasalnya Codeblu sempat terlibat perseteruan dengan rekan seprofesinya, sesama YouTuber yang kerap membagikan konten seputar makanan (food vlogger), Farida Nurhan.
Codeblu yang namanya melejit setelah membagikan konten mengenai dunia kuliner itu kini mendapat perhatian dari Chef Haryo Pramoe.
Chef Haryo Pramoe pun menyoroti gaya bicara Codeblu saat mengulas soal makanan di konten sang food vlogger.
Menurut Chef Haryo Pramoe gaya bicara Codeblu itu dianggap kurang pas saat memberikan komentar mengenai makanan di kontennya.
Baca juga: Buntut Dilaporkan Codeblu, Farida Nurhan segera Dipanggil Polisi untuk Dimintai Klarifikasi
"Kalau saya bilang si Biru ini memberikan komen yang inshalting ya, itu nyongkel gitu nadanya bicara," kata Chef Haryo Pramoe dikutip dari YouTube Cumi-cumi, Rabu (4/10/2023).
Sontak pria kelahiran tahun 1975 itu pun menyinggung soal adab dalam berbicara.
"Kalau kita bicara kan kita punya adab ya, kita tidak menghina orang atau kita tidak ngata-ngatain makanan, apalagi ada tempat usahanya di situ," ungkapnya.
Chef Haryo Pramoe mengatakan hal itu bisa saja masuk dalam kategori penggiringan opini.
"Itu bisa saja penggiringan opini bahwa 'ayo rame-mae kita ajak tidak setuju dengan tempat ini'," jelasnya.
Baca juga: Farida Nurhan Segera Diperiksa Polisi Atas Laporan Food Blogger Codeblu
Ia pun mengaku kurang berkenan dengan aksi Codeblu tersebut.
"Nah itu yang saya kurang berkenan melihatnya, mendengarnya. Apalagi nada bicaranya yang cenderung insalting.
"Semua orang bisa menilai, bicaranya sopan, punya adap apa insalting," tegasnya.