Namun sayangnya kondisi tersebut tak berlangsung lama, karena Shena menghembuskan nafas terakhir tepat pada sore harinya.
"Kemarin tu pagi sempat ada perbaikan, Alhamdulillah. Tapi tiba-tiba sorenya udah nggak ada," ujar Dhea.
Baca juga: Idap Lupus Nefritis, Shena Malsiana Tak Tertolong seperti Selena Gomez, Belum Sempat Lakukan Ini
Shena Malsiana Berencana akan Menjalani Transplantasi Ginjal
Sebelum meninggal, Shena Malsiana sempat akan menjalani transplantasi ginjal.
Pihak keluarga menyebutkan bahwa prosedur transpantasi ginjal tersebut sebenarnya sudah dalam proses.
"Setelah kita konsultasi dengan dokternya Shena, kita bisa melakukan transplantasi. Nah untuk mencapai transplantasi itu kita harus melalui screening " ungkap ibunda Shena.
Namun saat proses screening, kondisi Shena memburuk yakni mengalami batuk dengan frekuensi 10 detik sekali.
Kondisi tersebut dijelaskan oleh ibu Shena terjadi pada Selasa (17/10/2023).
Padahal besoknya, pada hari Rabu dirinya dan keluarga akan menyerahkan hasil dari screening yang dilakukan.
Karena diketahui hasil screening yang cocok untuk transplantasi yakni milik ibunya.
"Pada waktu hari Selasa minggu yang lalu, dia batuk-batuk dengan frekuensi yang 10 detik sekali."
"Padahal besoknya hari rabu, kita akan menyerahkan hasil screening kita yang sudah cocok. Kebetulan donaturnya adalah saya, mamanya," jelas ibu Shena.
Apabila hasil screening telah diserahkan maka dapat segera menentukan jadwal untuk melakukan transplantasi.
Namun lagi-lagi takdir tak berjalan sesuai rencana.
Keluarga harus mengikhlaskan gagalnya rencana tersebut bersama kepergian Shena Malsiana.
(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)