"Sementara untuk CCTV itu kita juga belum diperlihatkan karena masih dalam proses penyelidikan. Tapi ke depannya nanti pasti akan ada informasi buat kita melihat lebih detail karena masih dalam proses," ungkap Sandy Arifin.
Sebelumnya kasus ini ditangani Polsek Duren Sawit dan kini dilimpahkan ke Polda Metro Jaya.
"Kasus kematian anak artis Tamara T. Sejak hari Kamis, 1 Februari 2024, proses penyelidikannya ditangani oleh Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi.
Tamara juga sebelumnya sempat berkonsultasi dengan Polda Metro Jaya terkait kelanjutan kasus tersebut.
Sebelumnya, putra dari mantan pasangan Angger Dimas dan Tamara Tyasmara meninggal dunia diduga tenggelam.
Tamara Tyasmara mengatakan, saat insiden Dante dititipkan pada orang kepercayaan Tamara saat itu.
Di sisi lain, Angger Dimas merasa janggal ia menyimpulkan anaknya itu meninggal dunia karena ditenggelamkan bukan tenggelam.