Tidak hanya sekali, kejadian itu terus diulangi oleh Dante.
Disebutkan, Dante selalu terlihat cemas jika mengikuti pelajaran berenang.
Walau begitu, hingga akhirnya ia terbiasa dan bisa mengikuti pelajaran renang meski kurang percaya diri.
Baca juga: Psikolog Soroti Raut Wajah Tamara Tyasmara saat Kehilangan Dante, Dinilai Tak Menampakkan Kehilangan
"Tapi Dante masih terlihat kurang percaya diri untuk berenang, meskipun sudah dengan panduan dari coach nya maupun dengan menggunakan swimming board," jelas Wani.
"Dante memilih untuk melihat keadaan kolam dan kondisi teman-temannya bermain di kolam sebelum akhirnya siap dan mau untuk berada dalam air," lanjutnya.
Wani mengatakan, rupanya Dante pernah mengalami insiden di kolam renang hingga membuatnya trauma.
"Di kolam sekolah Dante tidak pernah mengalami hal buruk. Namun untuk rasa takut dan tidak nyamannya Dante terhadap kolam menurut penjelasan dari Ibu Tamara, Dante pernah mengalami insiden tenggelam saat berenang di hotel," tutur Wani.
Angger Dimas Tak Terima Ada Keluarga yang Masih Bela YA atas Kasus Pembunuhan Dante: Saya Heran Aja!
Angger Dimas Heran YA Dibela, Posting Kedekatan dengan Dante: Masih Bilang Itu Bukan Pembunuhan Anak
(Tribunnews.com/Ayu/M Alivio Mubarak Junior)