TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Ayu Ting Ting kini tengah menunggu hari bahagia bersama kekasihnya, Muhammad Fardana usai melangsungkan lamaran.
Meski belum diketahui kapan tanggal pasti pernikahan keduanya, mencuat kabar Ayu Ting Ting dan Fardana akan menikah pada tahun 2024 ini.
Namun di tengah rencana pernikahan itu, Ayu Ting Ting mengabarkan kekasihnya yang seorang anggota TNI berpangkat satu atau Lettu itu tengah bertugas.
Sehingga kini ibu satu anak itu jadi sulit untuk bertemu dengan sang kekasih.
Lebih dari itu, Ayu sampai curhat saat itu tak dapat kabar apapun dari calon suaminya.
Kekesalan Ayu itu diketahui saat membuat video review makanan di akun YouTube pribadinya, Qiss You TV, dikutip Tribunnews Jumat (8/3/2024).
"HP sepi nih nggak ada yang dihubungin, sedih gue," curhat Ayu.
Lalu, Ayu menceritakan kesibukan Fardana kini yang membuatnya tak diberi kabar.
Tak lupa, Ayu berdoa supaya Fardana selalu diberi kesehatan dan keselamatan hingga tugasnya berakhir.
"Kemarin bertugas, doakan semoga lancar, sehat dan selamat," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Ayu berharap Fardana bisa segera kembali dengan cepat.
Baca juga: Ivan Gunawan Ngaku Penasaran pada Hubungan Asmara Ayu Ting Ting dengan Muhammad Fardana
Lantaran ia sempat menyinggung soal rencana pernikahan dalam video tersebut.
"Kembali dengan cepat, harus cepat kan kalian juga pengin yang cepat kan (acara pernikahan)" tutur Ayu.
Tak lupa, wanita 31 tahun ini menyelipkan kalimat penyemangat untuk sang kekasih yang tengah jauh darinya.
"Insya Allah dia menjalankan tugas dengan baik demi negara ini, semangat," timpal Ayu.
Membahas sang kekasih, Ayu mengaku jadi tak nafsu makan.
Tentu hal itu karena ia merasakan kangen tengah berjauhan dari Fardana.
"Aduh kalian ngomongin itu jadi nggak napsu makan deh, aku nggak tahu dia udah makan atau belum," celetuk Ayu.
Baca juga: Boy William Angkat Bicara soal Ayu Ting Ting akan Segera Menikah, Pilih Doakan yang Terbaik
Diberitakan Tribun Papua, Lettu Muhammad Fardana ternyata ditugaskan di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya dalam satu tahun ke depan.
Distrik Sugapa merupakan sebuah distrik yang juga menjadi pusat administratif Kabupaten Intan Jaya.
Lokasinya berada di wilayah pegunungan Provinsi Papua Tengah, Indonesia.
Wilayah ini sering menjadi sasaran gerakan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB).
Informasi terbaru dari TNI menyebutkan bahwa 7 anggota KKB terkena tembakan di Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah.
Dari 7 anggota KKB tersebut, 5 di antaranya tewas sementara 2 lainnya mengalami luka.
"Dari 7 orang anggota KKB terkena tembakan, perkembangan terkini menjadi 5 orang tewas dan 2 orang masih dirawat di markas KKB," kata Kapen Kogabwilhan III Kolonel Czi IGN Suriastawa dalam keterangannya, Jumat (26/1/2024).
Sosok Muhammad Fardana
Kakak Muhammad Fardana, Deva Indah mengungkapkan tabiat asli sang calon suami Ayu Ting Ting.
Disebutkan pria yang akrab disapa Dana ini dinilai sebagai laki-laki penyayang tetapi tegas terhadap pendiriannya.
"Dana itu anak keempat dari lima bersaudara, laki-laki satu-satunya," kata Deva Indah, dikutip dari YouTube Cumicumi, Senin (26/2/2024).
"Yang pasti dia anak yang lucu, humble, penyayang, kalem, tapi juga tegas pada pendiriannya," sambungnya.
Baca juga: Ini Distrik Sugapa Jadi Tempat M Fardhana Calon Suami Ayu Ting Ting Bertugas, Daerah Rawan Aksi KKB?
Lebih lanjut, Deva Indah menceritakan awal mula Muhammad Fardana bergabung di akademi militer.
Disebut sebagai siswa berprestasi, Dana juga sempat mendapatkan beasiswa di Jepang saat sudah bergabung bersama TNI Angkatan Darat.
"Adik saya Muhammad Fardana itu lahir dan besar di Jakarta. Kemudian terakhir itu di SMA Presiden masuk ke Akademi Militer Magelang. Mendapat beasiswa ke NDA Jepang sebagai perwakilan TNI Angkatan Darat."
"Sepengetahuan saya adik saya Dana itu setelah pulang dari Jepang bertugas di daerah Jawa Timur kemudian ditugaskan lagi ke Papua dan sekarang terakhir di daerah Jawa Timur juga," paparnya.
(Tribunnews.com/Ayu/Indah)(Tribun Papua/Frans Krowin)