"Bahkan di sekolah, anak pertamaku mengatakan, ayahku memiliki 'work wife'. Saya tidak tahu dari mana istilah itu datang. Dia menceritakan, 'ayahku mengusir ibu dan adikku (yang bayi) dari rumah'," tambahnya.
Tak berhenti di sana, putri pertamanya mengaku kepada temannya ia membenci Amy.
"Dia memberitahu temannya kalau ia sangat benci padaku. Bahkan temannya bingung," tandasnya.
"Temannya menanyakan, kenapa kamu sangat membenci ibumu. Dia mengaku karena dia mengganggu privasiku," terang Amy.
Amy menilai, privasi yang dimaksud putrinya adalah lantaran ia mengecek isi ponselnya.
"Yang berarti saya mengecek ponselnya. Sampai ibu-ibu wali murid lainnya mengatakan, 'aku juga memeriksa ponsel anakku apalagi di usianya saat ini'," tukas Amy.
"Ada satu hal lagi, ia memberitahu temannya jika ayahnya sangat powerful jadi dia harus mendengarkannya," pungkasnya.
(Tribunnews.com/ Salma)