Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dunia musik Tanah Air kehilangan sosok vokalis sekaligus gitaris Ade Firza Paloh atau Ade Paloh yang meninggal dunia hari ini, Selasa (19/3/2024).
Ade Paloh sebelum meninggal dunia sempat mengalami asam lambung, kemudian asam lambung tersebut membuatnya terus merasakan sakit.
Hal ini dikatakan oleh rekannya di grup band SORE, Awan Garnida di rumah duka kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
"Beliau cuma sedikit asam lambung. Kita tau kalau asam lambung bisa lari ke jantung," kata Awan ditemui di rumah duka, Selasa (19/3/2024).
"Dia ngeluh ada gangguan asam lambung, lalu sesak sebentar, abis itu nggak ada (meninggal dunia)," lanjutnya.
Ade Paloh diketahui meninggal dunia di kediamannya usai mengalami sesak napas.
"Tadi pagi, jam 7 pagi. Ngerasa kayak aduh nggak enak asam lambung terus yaudah, sesek sebentar, udah gitu udah nggak ada secepat itu," jelas Awan.
Baca juga: Vokalis Band Sore, Ade Paloh Meninggal Dunia
Tidak hanya itu, Ade Paloh diketahui merupakan caleg NasDem DPRD DKI Jakarta pada Pemilu 2024.
Banyak kegiatan dan tenaga yang dikeluarkan oleh Ade Paloh selain bermusik, sehingga kualitas istirahat dari Ade Paloh dinilai kurang baik.
Menurut Awan, sahabatnya itu memiliki kualitas istirahat yang kurang karena kegiatan yang padat.
"Terakhir beliau ikut kontestasi, kita ketahui kegiatan kayak gitu waktunya tenaganya segala macam nggak sedikit yang dituntut," ujar Awan.
"Mungkin ada dampak sedikit dari situ, agak kelelahan atau kurang kualitas istirahatnya. Cuma itu aja, selebihnya oke," lanjutnya.
Rencananya jenazah Ade Paloh akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur.