News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Akui Salah, Ivan Gunawan Sampaikan Maaf Terkait Candaan Kasus Pencabulan Saipul Jamil

Penulis: M Alivio Mubarak Junior
Editor: Theresia Felisiani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ivan Gunawan. Ivan Gunawan menyampaikan permintaan maaf terkait bercandaan kasus pencabulan Saipul Jamil belum lama ini. Sebagaimana diketahui, Ivan Gunawan mendapat kecaman dari warganet karena membuat lelucon kasus pencabulan yang dinilai sensitif. Ditambah, ada Saipul Jamil di sana yang ikut tertawa bahkan membalas candaan Ivan Gunawan itu.

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ivan Gunawan menyampaikan permintaan maaf terkait bercandaan kasus pencabulan Saipul Jamil belum lama ini.

Sebagaimana diketahui, Ivan Gunawan mendapat kecaman dari warganet karena membuat lelucon kasus pencabulan yang dinilai sensitif.

Ditambah, ada Saipul Jamil di sana yang ikut tertawa bahkan membalas candaan Ivan Gunawan itu.

Perihal ini, Igun sapaan akrabnya meminta maaf dan mengakui kesalahannya.

Ia menilai bahwa bercandaannya soal itu memang tak pantas dikonsumsi publik.

"Assalamualaikum, Saya Ivan Gunawan. Saya mengaku salah atas beredarnya video yang beberapa hari ini beredar di sosial media," kata Ivan Gunawan di instagram, dikutip Senin (15/4/2024).

"Saya sadar bahwa bercandaan yang ada dalam video tersebut adalah bercandaan yang tidak seharusnya saya lakukan dan terjadi apalagi sampai diposting," lanjutnya.

Tak sampai disitu, Igun juga meminta maaf kepada para korban kekerasan seksual.

Igun menyadari, kekerasan seksual berdampak buruk karena mengalami trauma berat yang berkepanjangan.

Dengan begitu, ia merasa salah karena tak menghargai perasaan korban saat bercanda seperti itu.

"Pada kesempatan ini, saya juga ingin meminta maaf kepada semua masyarakat yang menyaksikan video tersebut," ujar Igun.

"Dan khususnya buat temen-temen yang pernah mengalami kekerasan seksual. Saya tau sangat sulit untuk bisa melupakan setiap permasalahan yang telah kalian alami. Sekali lagi saya mohon maaf," katanya lagi.

Baca juga: Ivan Gunawan Bawa Kaligrafi dari Indonesia untuk Dipajang di Masjid Uganda

Menurutnya, perbuatannya adalah salah meski dirinya kenal baik dengan Saipul Jamil.

Ivan Gunawan menyadari, Lelucon seperti itu tidak bisa dibenarkan terlebih diperlihatka di publik.

Adapun unggahan Igun ini kemudian ramai dikomentari warganet hingga rekan artis.

Kebanyakan mereka salut karena Igun tak membela diri bahkan mengakui kesalahannya.

https://www.instagram.com/reel/C5vW5vlpRq2/?igsh=Z3Exb2d1dXI4cmh5

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini