Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah menyelesaikan semua episode dari Descendants of The Sun, Hanung Bramantyo mau menerima tawaran remake serial tersebut.
Kala itu dua tahun lalu Hanung ditawari oleh rumah produksi di Korea Selatan untuk meremake drama Korea tersebut, namun Hanung belum menontonnya sampai habis.
Baca juga: Hanung Bramantyo Ceritakan Awal Mula Dirinya Ditawari Remake Drama Korea Descendants of The Sun
Setelah menonton sampai habis, salah satu alasan yang membuatnya mau menerima adalah banyak hal yang relevan di drama tersebut dengan masyarakat Indonesia.
"Setelah nonton saya merasa banyak hal menarik yang bisa relate dengan masyarakat Indonesia, yaitu kisah cinta antara tentara dan dokter," beber Hanung Bramantyo kepada Tribunnews.com, di studio Dapur Film kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, belum lama ini.
"Kan tentara kita bisa meletakan nasionalisme, terus bisa dimasukin romantisme, terus ada tugas negara yang sifatnya action, kemudian di dokternya kita bisa masukin drama tentang kematian, empati, hubungan antar dokter dengan pasien, terus ada kita bisa masukin soal mafia obat," jelasnya.
Baca juga: Hanung Bramantyo Ungkap Alasan Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Belum Tayang di Bioskop
Hanung merasa ketika mendapat tawaran tersebut, di tahun itu dirinya sedang fokus memperhatikan isu kesehatan.
"Kebetulan saat ditawarin itu saya emang lagi konsen memperhatikan soal dunia kesehatan, apakah Covid itu ada, terus kenapa kita harus vaksin segala macam, saat itu soal kesehatan dan kedokteran sangat rentan dimanipulasi," bebernya sembari tertawa.
Menurutnya drama tersebut bisa lebih mudah diadaptasi dibanding beberapa drama lainnya dengan konsep yang mirip.
"Jadi aku bisa bicarakan soal keresahan tentang dunia kesehatan di project ini. Beda dengan Crash Landing on You kan agak susah bicara soal perselisihan Korea Utara dan Selatan kita adaptasi di Indonesia," lanjutnya.
Setelah menyelesaikan semua episode dari DOTS, Hanung kemudian mengabarkan pihak Barunson C&C bahwa dirinya menerima tawaran tersebut.
"Akhirnya saya bilang ya kalau saya mau menerima tawaran remake ini, apakah hasilnya akan series atau film saat itu belum tahu," terangnya.
"Selepas pertemuan itu tuh belum ada bahasan oh ini akan jadi film, ini akan jadi series, belum sampai sana," terus Hanung.
Kabar bahwa Hanung akan meremake serial Descendants of The Sun sempat viral di media sosial beberapa tahun lalu.
Selama itu juga Hanung masih terus bungkam karena merasa belum banyak yang bisa dibagikan.
Caption: Ungghan Hanung Bramantyo saat menulis sinopsis remake drama Korea Descendants of The Sun (sumber instagram)