Dikutip dari dpr.go.id, inilah riwayat pekerjaan Rizki Natakusumah:
- Yayasan Sohibul Barokah Walfadhilah
Sebagai: Komisaris Utama
Tahun: 2019 -
- PT Rizki Cipta Beton
Sebagai: Komisaris Utama
Tahun: 2018 -
- PT BRP Amal Bhakti Sejahtera
Sebagai: Komisaris Utama.
Tahun: 2017 -
Lulusan Kampus Luar Negeri
Soal pendidikan, Rizki Natakusumah juga bukan lulusan sembarangan.
Pria kelahiran 19 November 1994 itu adalah alumnus universitas ternama di Inggris, yakni University of Nottingham.
Di sana, ia mengambil pendidikan S1 dan S2 Ilmu Ekonomi.
Dikutip dari dpr.go.id, inilah riwayat pendidikan Rizki Natakusumah:
- SD , SDN Pandeglang IV . Tahun: 2000 - 2006
- SMP , MTS Darunnajah Ulujami JKT . Tahun: 2006 - 2009
- SMA , SMA Al Kamal Jakarta . Tahun: 2009 - 2012
- S1 , The University of Nottingham.
Latar Belakang Keluarga
Kunci Jawaban PAI Kelas 11 Halaman 94 95 96 97 Kurikulum Merdeka, Uji Kompetensi Bab 3 - Halaman all
KUNCI JAWABAN Post Test Modul 2 Proses Regulasi Diri saat Kegiatan Belajar Berlangsung Disebut . . .
Rizki Natakusumah juga berasal dari keluarga ternama dan memiliki jabatan penting di Banten.
Ayahnya, Achmad Dimyati Natakusumah adalah seorang politikus Indonesia dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Ia pernah menjabat sebagai Wakil Ketua MPR RI dari 4 Juli 2014 hingga 1 Oktober 2014.
Ia juga pernah menjadi Bupati Pandeglang periode 2000-2005 dan 2005-2009.
Saat ini, Dimyati Natakusumah menjabat sebagai anggota DPR RI periode 2019-2024 dan duduk di komisi III.
Sementara ibu Rizki Natakusumah adalah Irna Narulita.
Irna Narulita juga merupakan seorang politikus Indonesia.
Saat ini, ia menjabat sebagai Bupati Pandeglang sejak 23 Maret 2016.
Ini adalah periode kedua Irna Narulita menjadi pemimpin di Kabupaten Pandeglang.
Sebelum menjadi bupati, Irna Narulita juga sempat menjabat sebagai Anggota DPR-RI selama dua periode (2009-2014 dan 2014-2016).
(Tribunnews.com/Sri Juliati)