Laporan Wartawan Tribunnews.com, Geok Mengwan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konser boy group Korea Selatan TREASURE bertajuk '2024 TREASURE RELAY TOUR [REBOOT] IN JAKARTA digelar di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta pada Sabtu dan Minggu, (29-30/6/2024).
Dua hari jelang konser, Mecimapro selaku pihak promotor, melalui media sosial mereka, mengunggah desain photobooth untuk para Teume (sebutan bagi fans TREASURE) mengabadikan momen.
Ada tiga photobooth yang disediakan. Pertama photobooth dengan backdrop bergambar seluruh member dengan tulisan 'REEBOOT' tiga dimensi di bagian depan.
Kedua, photobooth dengan konsep seperti berada di dalam bus, lengkap dengan kursi, jendela, dan hand grip, dengan tulisan 'TREASURE' di bagian atasnya.
Ketiga, konsep photobooth seperti single terbaru grup asuhan YG ini, yakni 'KING KONG'.
Selain berfoto ria, selagi menunggu konser dimulai, Teume Indonesia juga bisa membeli official merchandise yang dijajakan.
Merchandise yang dijual dimulai dari harga Rp160 ribu berupa Tour Metal Photocard Set, Tour Patch (Jakarta Exclusive) seharga Rp200 ribu, dan TREASURE Patch Set Rp220 ribu.
Kemudian ada TREASURE Team Jacket Keyring Rp420 ribu, Official Light Stick Rp450 ribu, Tour Ballcap Rp470 ribu, serta Tour T-shirt_Indigo dan Tour T-shirt_Black yang sama Rp500 ribu.
Adapun penukaran tiket dimulai pada esok hari di Indonesia Arena GBK, Senayan. Berikut jadwal lengkap penukaran tiket:
1. 28 Juni, pukul 13.00 WIB - 20.00 WIB
2. 29 Juni, pukul 11.00 WIB - 18.00 WIB
3. 30 Juni, pukul 10.00 WIB - 18.00 WIB
Akses masuk ke area konser dibuka pukul 17.00 WIB untuk semua kategori tiket, sementara pertunjukan dimulai pada pukul 18.30 WIB.
Penonton dengan tiket VIP Soundcheck, akses masuk akan dibuka mulai pukul 10.30 WIB hingga 14.00 WIB.
Para pemegang tiket VIP diharapkan hadir tepat waktu karena sesi soundcheck akan dimulai pada pukul 16.00 WIB.