TRIBUNNEWS.COM - Sidang perceraian pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah kembali digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (23/7/2024) hari ini.
Diketahui, agenda persidangan kali ini yakni masih panggilan terhadap tergugat, Sarwendah.
Namun, lagi-lagi Sarwendah mangkir dari sidang perceraiannya dengan Ruben Onsu.
Hal itu dingkapkan oleh kuasa hukum Ruben Onsu, Minola Sebayang.
"Agenda sidang hari ini masih panggilan terhadap tergugat."
"Dan seperti yang tadi kita lihat bersama-sama tetap tidak hadir dalam proses sidang hari ini," ungkap Minola Sebayang, dikutip dari YouTube Intens Investigasi.
Dengan ketidakhadiran Sarwendah, kata Minola, majelis hakim masih memberikan kesempatan dan akan dilakukan pemanggilan kembali.
"Jadi majelis hakim masih memberikan kesempatan untuk memanggil lagi tergugat," katanya.
Jika nantinya Sarwendah kembali tak memenuhi panggilan, Minola menyebut sang artis masih diberikan satu kali kesempatan terakhir.
"Kalau memang misalnya satu minggu ke depan tergugat tetap tidak memenuhi panggilan meskipun panggilannya sudah diterima dengan sah, sesuai dengan aturan hukum maka satu minggu ke depannya lagi itu adalah kesempatan terakhir bagi tergugat," jelas Minola.
Minola mengatakan, proses sidang perceraian Ruben Onsu dan Sarwendah tetap akan berjalan meski tanpa kehadiran pihak tergugat.
Baca juga: Ruben Onsu Akan Dihadirkan di Sidang Cerainya dengan Sarwendah Jika Diwajibkan untuk MediasiĀ
"Jika panggilannya sah tetap tidak hadir, maka kemungkinan proses persidangan ini akan berjalan tanpa kehadiran tergugat," katanya.
Sementara itu, di tengah proses perceraian, Sarwendah kini justru lebih memilih fokus mencari uang.
Keputusan Sarwendah itu lantaran ia ingin membahagiakan keluarga dan anak-anaknya.