TRIBUNNEWS.COM - Kuasa hukum penyanyi Sarwendah mengatakan kliennya dan presenter Ruben Onsu tetap kompak membahagiakan anak meski keduanya telah sepakat untuk bercerai.
Gonjang-ganjing rumah tangga Sarwendah dengan Ruben Onsu hingga kini masih ramai diperbincangkan.
Keputusan Ruben Onsu menggugat cerai Sarwendah setelah 11 tahun menikah pun jadi tanda tanya besar.
Pasalnya Sarwendah dan Ruben Onsu selama ini dikenal sebagai pasangan yang harmonis.
Bahkan di tengah proses perceraian yang kini bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan itu, Sarwendah dan Ruben Onsu masih tetap berhubungan baik.
Keduanya masih tetap kompak untuk membahagiakan buah cinta mereka.
Hal itu disampaikan langsung oleh kuasa hukum Sarwendah, Chris Sam Siwu.
"Mereka sangat ingin membahagiakan anak-anaknya," kata Chris Sam Siwu dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Rabu (24/7/2024).
"Meski pun sekarang orang tuanya sedang berproses secara hukum tapi (Sarwendah dan Ruben) kompak membahagiakan anak-anaknya," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, sang kuasa hukum menerangkan Sarwendah dan Ruben Onsu memiliki alasan kuat hingga keduanya memutuskan untuk bercerai.
"Kita doakan aja, kalau memang yang terbaik harus bercerai, saya yakin mereka orang-orang dewasa yang punya alasan kuat," imbuhnya.
Baca juga: Sarwendah Mantap Bercerai, Kuasa Hukum Benarkan Kliennya Sempat Terlibat Pertengkaran dengan Ruben
Dalam tayangan itu terungkap sidang lanjutan perkara perceraian Sarwendah dan Ruben Onsu kembali digelar pada Selasa (23/7/2024) lalu.
Namun lagi-lagi mantan member Cherrybelle itu mangkir dari agenda tersebut.
Menanggapi soal mangkirnya Sarwendah dalam agenda itu, Chris pun memberikan penjelasannya.