Paula dan Baim bersikeras memperebutkan hak asuh atas kedua anaknya.
Saat agenda sidang digelar, Alvon Kurnia Palma, kuasa hukum Paula sempat bersitegang dengan pengacara Baim, Fahmi Bachmid.
Dikutip dari YouTube Indosiar, Selasa (5/11/2024), Alvon Kurnia Palma menegaskan, hal itu ia lakukan semata-mata demi membela hak kliennya.
"Saya nggak bersitegang, ya begitu lah caranya seorang lawyer mempertahankan hak dari sang prinsipal," kata Alvon Kurnia Palma.
Secara tersirat Alvon Kurnia Palma menyatakan keberatannya saat putra kliennya berada bersama Baim Wong.
Hal itu ia katakan sebab anak-anak Paula Verhoeven itu masih membutuhkan kasih sayang penuh baik dari ayah mau pun ibunya.
"Sebenarnya begini, ini kan belum putus kan, karena belum putus kenapa (anak) ada di satu pihak?"
"Karena anak itu membutuhkan treatment masing-masing dari seorang ayah atau dari seorang ibu," tukasnya.
Baca juga: Baim Wong dan Paula Rebutan Hak Asuh Anak, Kuasa Hukum Bantah Bersitegang saat Mediasi
(Tribunnews.com/Ayu/Gabriella)