Memberikan hadiah untuk teman berzodiak Gemini termasuk yang paling tricky. Mereka cenderung memiliki hobi yang berubah-ubah. Di sisi lain, Gemini memiliki kemampuan komunikasi yang baik dan suka mempelajari hal baru. Kamu bisa memberikan hadiah berupa barang yang mereka sukai saat itu atau barang yang dapat meningkatkan kemampuannya seperti notebook untuk mencatat ide-ide barunya.
7. Cancer (21 Juni - 20 Juli)
Zodiak yang satu ini kebanyakan tidak suka menyukai aktivitas di luar. Cancer cenderung menikmati waktunya di rumah. Tak heran jika mereka sering disebut anak rumahan. Kamu bisa memberinya hadiah berupa barang dekorasi kamar atau alat bersih-bersih rumah.
Agar lebih istimewa dan produktif, kamu bisa memberikan alat bebersih canggih serba cordless atau nirkabel dari KLAZ. Ada pengisap debu dan alat pel 2in1, pengisap debu+pembasmi tungau dengan sinar UV, alat pel getar, dan pembersih kaca jendela.
8. Leo (21 Juli - 21 Agustus)
Leo dikenal sebagai zodiak yang suka dengan perhatian. Kamu dapat memberi mereka hadiah terkait dengan fashion atau barang-barang unik yang menjadikannya pusat perhatian. Selain itu, Leo juga dikenal energetik dan suka melakukan hal-hal yang menyenangkan. Peralatan olahraga juga bisa jadi pilihan yang cocok untuk Leo.
9. Virgo (22 Agustus - 22 September)
Pekerja keras dan pemikir merupakan karakter yang melekat pada orang berzodiak Virgo. Zodiak ini juga menyukai hal yang terorganisir dan teratur. Maka dari itu, kamu bisa memberikannya peralatan kerja seperti monthly planner, notebook, atau lainnya.
10. Libra (23 September - 22 Oktober)
Libra menyukai barang-barang yang memiliki arti tersendiri atau sifatnya personal. Kamu bisa memberikan hadiah berupa scrapbook berisi foto kenangan atau momen kalian bersama. Jika yang berzodiak Libra adalah pasangan romantismu, kamu juga bisa mengajaknya candle light dinner atau special date yang akan membuatnya senang.
11. Scorpio (23 Oktober - 22 November)
Zodiak Scorpio identik dengan kemewahan. Mereka juga sangat menyukai barang-barang unik yang memiliki makna tersendiri. Kamu bisa memberikannya wewangian berupa aromaterapi seperti reed diffuser. Namun supaya lebih istimewa, kamu bisa memberikan Flower Reed Diffuser C’ocodor yang menggunakan bunga kering asli dan sangat cantik.
12. Sagitarius (23 November - 20 Desember)
Memiliki jiwa bebas dan menyukai tantangan merupakan salah satu ciri khas Sagitarius. Sulit bagi mereka untuk tinggal berlama-lama di satu tempat sehingga tak heran jika orang berzodiak Sagitarius banyak yang menyukai traveling. Kamu bisa memberikan Sagitarius hadiah berupa perlengkapan traveling atau koper. Kamu bisa cek rekomendasi koper kecil yang cocok untuk short trip atau liburan singkat di sini.
Nah, itu dia 12 rekomendasi hadiah berdasarkan zodiak yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan zodiak teman atau kerabatmu. Kamu bisa menemukan seluruh rekomendasi hadiah di atas di toko ACE Indonesia terdekat. Kamu juga bisa berbelanja dari rumah melalui WhatsApp Shopping, ACE Online atau aplikasi MISS ACE.