News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Blibli.com Superliga Junior 2017: Tim U 17 Putri PB Djarum Melenggang ke Final

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aisha Galuh Maheswari

TRIBUNNEWS.COM, MAGELANG - Tim U 17 Putri PB Djarum memastikan diri lolos kebabak final Blibli.com Superliga Junior 2017.

Setelah dibabak semifinal, Jumat (8/12)  tadi, tim berdomisili dikota Kudus ini menumbangkan tim Mutiara Cardinal Bandung dengan skor 3-0.

Aisha Galuh Maheswari kembali sukses menyumbang poin pertama untuk tim Djarum. Bertanding di GOR Djarum Magelang, Galuh menang dua game langsung atas Shabrina Aulia Yasmin dengan skor akhir 21-6 dan 21-19 dalam durasi 35 menit.

“Lebih tegang ya, karena sudah memasuki sistem gugur dan menjadi pemain pertama. Tapi mau tidak mau saya harus siap karena buat tim juga. Game pertama tidak ada masalah, game dua sempet ketinggalan jauh karena banyak error. Mungkin kunci kemenangan tadi, sabar dan tenang serta posisi selalu siap,” kata Galuh.

Poin kedua tim Djarum, datang dari pasangan Indah Cahya Sari Jami/Metya Inayah Cindiani.

Dipercaya bermain dipartai kedua, Indah/Metya tanpa kesulitan mampu menang dua game langsung, 21-14 dan 21-13 atas Indira Hendzie Pramestya/Shanda Amaliza.

“Dari awal kita sudah yakin, dapatin poin kedua untuk tim. Lawan tadi juga ketebak mainnya, walau kita juga masih buat salah. Tapi intinya sudah bisa kendalikan mainnya lawan.” jelas Indah.

Aisyah Sativa Fatetani yang dipercaya bertanding dipartai penentu, akhirnya sukses membawa tim Djarum maju kepartai puncak. Setelah di pertandingan ke tiga, Aisyah menaklukan Shellin Salsabila Nurfazriah dalam pertarungan drama rubber game dengan skor akhir, 18-21, 21-10 dan 21-19.

“Tegang, soalnya pemain penentu juga. Akibatnya game pertama benar-benar tidak bisa bermain. Game dua pelatih bilang untuk sabar mainnya. Game tiga itu error lagi tapi berusaha mainnya seperti game dua. Bangga juga bisa kasih poin sekaligus penentu kemenangan tim,” ungkap atlet lulusan Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2012 ini.

Di partai puncak, Sabtu (8/12) besok. Tim Djarum akan berjumpa dengan tim Exist Jakarta, yang sebelumnya mengalahkan tim Jaya Raya Jakarta dengan skor 3-0.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini