Sementara sang juara dunia musim ini, Marc Marquez harus rela memulai balapan dari posisi 11.
Si Baby Alien hanya mampu mencatatkan waktu satu menit 59.178 detik, berbeda 0.875 detik dari pole position.
Terlebih Marquez sempat mengalami insiden karena terjatuh saat berada di tikungan kedua.
Menanggapi hal tersebut, Marquez mengatakan merasakan sakit di seluruh badannya.
"Saya baik-baik saja, terasa sakit di seluruh badanm itu adalah sebuah kecelakaan yang besar," ujar Marquez dilansir Crash.net
"Kami menyeting motor untuk mendapatkan ritme yang bagus, tapi kami kesulitan di putaran pertama, terlebi ketika akan mengubah arah dan motor terlihat sedikit tidak seimbang," imbuhnya.
Mengenai insiden yang terjadi, Marquez mengatakan tidak sedang mengejar Quartararo, karena sulit mengejar Rider asal Prancis tersebut.
"Terlihat seperti saya sedang mengejar Quartararo, tapi juju, saya sedang mengejar pebalap lainnya, karena akan cukup sulit mengejarnya (Quartararo)."
"Karena dia membalap dengan cara yang berbeda dan sangat baus, sulit mengejarnya dengan Honda," ujar Marquez.
Marquez menambahkan, selain mengejar pebalap lain, strateginya juga tidak bagus kala itu.
Race MotoGP Malaysia Sirkuit Sepang akan dimulai Minggu hari ini mulai pukul 11.00 WIB dan akan disiarkan langsung oleh Trans 7.
Hasil Kualifikasi MotoGP Malaysia 2019
Jadwal Moto GP Malaysia 2019
Sabtu (2/11/2019)