Pembalap berjulukan Top Gun tersebut lantas menyebut beberapa target ambisius yang ingin dia capai pada MotoGP Valencia 2019 akhir pekan ini.
"Target saya besok adalah menyelesaikan musim ini dengan kemenangan atau setidaknya podium," ujar Vinales optimistis.
"Dengan demikian, semoga saya bisa menjadi pembalap terbaik Yamaha musim ini, sekaligus mengamankan peringkat 3 di klasemen akhir," kata dia melanjutkan.
Sementara itu, menilik tren positif yang dialami oleh Maverick Vinales dalam lima seri terakhir, tampaknya hampir mustahil posisinya digeser oleh Alex Rins, sang penghuni peringkat ke-4.
Baca: Adik Valentino Rossi Sempat Dihentikan Maverick Vinales saat Kualifikasi MotoGP Jepang
Klasemen Sementara Pembalap Jelang MotoGP Valencia 2019:
Marc Marquez - Honda - 395 poin
Andrea Dovizioso - Ducati - 256
Maverick Vinales - Yamaha - 201
Alex Rins - Suzuki - 194
Danilo Petrucci - Ducati - 176
Fabio Quartararo - Yamaha - 172
Valentino Rossi - Yamaha - 166
Jack Miller - Ducati - 149