News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2019

Hasil Bulutangkis SEA Games 2019, Indonesia Loloskan 9 Wakil di Perempat Final, Ada Praveen/Melati

Penulis: Dwi Setiawan
Editor: bunga pradipta p
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Bulutangkis SEA Games 2019, Indonesia Loloskan 9 Wakil di Perempat Final, Ada Praveen/Melati

TRIBUNNEWS.COM - Simak hasil lengkap wakil Indonesia dalam ajang bulutangkis SEA Games 2019 babak 16 besar dapat diakses dalam berita ini.

Indonesia berhasil mengirimkan sembilan wakilnya di babak perempat final SEA Games 2019, tiga wakil di antaranya lolos secara otomatis karena mendapat bye salah satunya pasangan Praveen Jordan/Melati Daeva.

Terbaru dua pebulutangkis asal Indonesia berhasil mengalahkan lawan-lawannya sekaligus menyegel satu tiket di perempat final ajang SEA Games 2019.

Pertama, pasangan Siti Fadia Silva/Ribka Sugiarto yang bermain disektor ganda putra menang mudah atas wakil Vietnam, Pham Nhu Thao/Tran Thi Phuong Thuy.

Pasangan Siti/Ribka berhasil mengandaskan perlawanan dari Pham Nhu Thao/Tran Thi Phuong Thuy lewat permainan dua gim langsung dengan skor 21-7 dan 21-17.

Pasangan ganda putra yakni Wahyu Nayaka/Ade Yusuf yang menjadi unggulan keempat juga berhasil melangkah ke babak perempat final.

Wahyu/Ade harus bersusah payah mengalahkan Do Tuan Doc/Pham Hong Nam lewat permainan rubber game dengan skor 14-21, 21-14, dan 21-14.

Keberhasilan kedua pasangan tersebut melangkah ke perempat final kini melengkapi tujuh slot wakil Indonesia yang terlebih dahulu memastikan lolos.

Adapun empat wakil Indonesia yang sudah bermain di babak 16 besar di hari pertama Kamis (5/12/2019).

Dari empat wakil Indonesia yang bertanding di hari pertama hanya menyisakan tiga wakil yang  berhasil melaju ke perempat final setelah berhasil menyingkirkan lawannya masing-masing pada babak 16 besar.

Dari tunggal putra, Shesar Hiren Rhustavito dan Firman Abul Kholik turun kontingan Indonesia.

Namun hanya Shesar yang melanjutkan perjuangan di perempatfinal badminton perseorangan SEA Games 2019.

Shesar Hiren Rhustavito (badmintonindonesia.org)

Shesar lolos setelah mengalahkan wakil Kamboja, Sopheaktra Leng dengan dua game langsung 21-4,21-11.

Pasca pertandingan, Shesar mengungkapkan belum menemukan feel dari penguasaan lapangan.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini