News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Olimpiade 2021

Jadwal Perempat Final Ganda Campuran Olimpiade Tokyo 2021: Praveen/Melati Hadapi Unggulan 1 Dunia

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebulu tangkis Indonesia Praveen Jordan dan Indonesia Melati Daeva Oktavianti melakukan tos lima besar dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran mereka melawan Mathias Christiansen dari Denmark dan Alexandra Boje dari Denmark selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 25 Juli 2021 - Praveen Jordan/Melati Daeva dijadwalkan menghadapi Zheng Siwei/Huang Yaqiong, unggulan nomor satu dunia asal China di Perempat Final bulutangkis Olimpiade 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Cabang olahraga bulutangkis nomor ganda campuran telah merilis jadwal Perempat Final Olimpiade Tokyo 2021.

Perempat Final ganda campuran Olimpiade Tokyo 2021 dijadwalkan tayang mulai, pada Kamis (29/7/2021) mendatang.

Rincian ada wakil Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva menghadapi Zheng Siwei/Huang Yaqiong, unggulan nomor satu dunia asal China.

Sementara itu tiga pertandingan lainnya tak kalah seru mempertemukan Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris) vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hongkong).

Kemudian Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang).

Terakhir Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan vs Wang Yilyu/Huang Dongping (China).

Pebulutangkis Indonesia Melati Daeva Oktavianti (tengah) melakukan pukulan di samping pasangan Praveen Jordan dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran mereka melawan Simon Wing Hang Leung dan Gronya Somerville dari Australia selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 24 Juli, 2021. (Pedro PARDO / AFP)

Baca juga: Hasil Bulutangkis Olimpiade 2021 - Kalahkan Wakil Inggris, Greysia/Apriyani Lolos Perempat Final

Baca juga: Hasil Bulutangkis Olimpiade Tokyo: The Daddies Menangi Duel Seru Indonesia - Malaysia

Praveen Jordan/Melati Daeva telah menyelesaikan tiga pertandingan Grup C Olimpiade Tokyo 2021 cabang olahraga bulutangkis.

Dalam tiga pertandingan itu, Praveen/Melati berhasil membukukan 2 kemenangan dan 1 kekalahan.

Pasangan ganda campuran Indonesia nomor 4 dunia ini berhak melaju ke Perempat Final Olimpiade Tokyo 2021 sebagai runner-up Grup C.

Keberhasilan Praveen/Melati pun diiringi pesan keras yang diberikan oleh pelatihnya, Nova Widianto.

Lebih dulu, Nova Widianto tidak akan memberikan komentarnya lebih jauh terhadap hasil pertandingan terakhir Grup C.

Pada laga pamungkas itu, Praveen/Melati harus bertekuk lutut dari pasangan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino, Senin (26/7/2021).

Praveen/Melati harus mengakui keunggulan Yuta/Arisa dengan sua set langsung, 13-21 dan 10-21.

Praveen Jordan (atas) dari Indonesia dan Melati Daeva Oktavianti dari Indonesia menonton shuttlecock dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran melawan Yuta Watanabe dari Jepang dan Arisa Higashino dari Jepang selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 26 Juli 2021. (Alexander NEMENOV / AFP)

Baca juga: Hasil Bulutangkis Olimpiade 2021 - Kalahkan Wakil Inggris, Greysia/Apriyani Lolos Perempat Final

Baca juga: Bulutangkis Olimpiade Tokyo: Skenario The Minions Jadi Juara Grup A, Ini Syaratnya

"Saya tidak mau bicara banyak masalah penampilan mereka di fase grup," ujar Nova Widianto dikutip dari laman Badmintonindonesia.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini