"3.2.9. Tidak menggunakan kata-kata yang umum dikenal dan dipahami dalam bahasa apa pun untuk menjadi ucapan tidak senonoh dan diucapkan dengan jelas dan cukup keras untuk didengar oleh wasit atau penonton.
Namun, respon yang diberikan BWF terkait kasus ini terbilang cukup mengejutkan.
Sebab menurut mereka, BWF belum menerima aduan resmi dari BKA terkait persoalan di atas.
Pun dengan wasit yang bertugas saat pertandingan itu yang juga tidak memberikan laporan soal hal di atas.
"BWF belum menerima keluhan dari Asosiasi Bulutangkis Korea," ungkap perwakilan BWF.
"Wasit kami yang bertugas tidak melaporkan bahwa ada sesuatu yang tidak diinginkan terjadi di lapangan," lanjutnya.
Sementara itu, Chen Qingchen sendiri sudah memberikan klarifikasi terkait teriakannya tersebut.
Ia menyebut teriakan tersebut sebatas hanya untuk menyemangati diri sendiri saat bertanding.
Ia tidak memiliki niatan apapun selain dari yang disebutkan di atas.
(Tribunnews.com/Guruh)