News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Sudirman 2021

Hasil Piala Sudirman 2021 - Indonesia Sapu Bersih Kemenangan, Rusia Mati Kutu

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pebulu tangkis Indonesia Praveen Jordan dan Indonesia Melati Daeva Oktavianti melakukan tos lima besar dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran mereka melawan Mathias Christiansen dari Denmark dan Alexandra Boje dari Denmark selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 25 Juli 2021. Tim Indonesia sukses tampil sempurna kala berhadapan dengan Rusia di laga perdana penyisihan Grup C Piala Sudirman 2021, Minggu (26/9/2021).

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia berhasil menyapu bersih kemenangan kala bersua Rusia (NBFR) di penyisihan Grup C Piala Sudirman 2021, Minggu (26/9/2021).

Tim Indonesia sama sekali tak memberi nafas bagi Rusia untuk mendominasi di laga ini.

Bahkan, seluruh wakil Merah Putih berhasil memperoleh kemenangan dengan dua set langsung.

Pebulutangkis Indonesia Melati Daeva Oktavianti (tengah) melakukan pukulan di samping pasangan Praveen Jordan dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda campuran mereka melawan Simon Wing Hang Leung dan Gronya Somerville dari Australia selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 24 Juli, 2021. (Pedro PARDO / AFP)

Baca juga: Indonesia vs Rusia, Piala Sudirman 2021, Leg 4: Panggung Sempurna Fadia/Ribka

Perjuangan skuat Garuda di Vantaa, Finlandia di hari pertama ini ditutup dengan sempurna oleh ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.

Pasangan yang sering disebut Pramel itu menutup perlawan Rusia dalam dua set langsung.

Ganda campuran ranking 4 dunia ini menang dengan skor 21-15 dan 27-25.

Kemenangan ini direngku setelah berjuang selama 41 menit.

Baca juga: Piala Sudirman 2021 Leg 3: The Minions On Fire, Indonesia Unggul 3-0 atas Rusia

Hasil itu membuat Indonesia berhasil menyapu seluruh laga dengan kemenangan.

Skor 5-0 tentu menjadi modal berharga bagi Jonatan Christie dan kolega yang berada di grup yang tak mudah.

Ginting

Anthony Ginting mampu mempersembahkan kemenangan perdana bagi Indonesia atas Rusia di penyisihan Grup C Piala Sudirman 2021 kali ini.

Ginting menang dengan dua set langsung atas Sozonov dengan skor identik 21-8-21-8.

Pada interval set pertama pun tunggal putra andalan Indonesia itu berhasil menutupnya dengan 11-5.

Setelah itu, karib Jonatan Christie ini hanya memberikan sang lawan tiga poin.

Sozonov harus mengakhiri set pertama dengan raihan 8 angka saja.

Sedangkan Ginting terus melaju hingga perolehan angkanya mencapai 21.

Set pertama ditutup dengan kemenangan pebulu tangkis kelahiran Cimahi itu dengan 21-8.

Tunggal Indonesia Anthony Sinisuka Ginting berhasi keluar sebagai juara Indonesia Masters 2020 setelah memenangkan pertandingan melawan wakil Denmar Viktor Antonsen, di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (19/1/2020). Anthony Sinisuka Ginting menang melawan Viktor Antonsen melalui rubber game dengan skor 17-21, 21-15, 21-9. Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Di set kedua, momentum tetap berada di pihak Ginting.

Pebulu tangkis ranking 5 dunia ini melaju sejak dari awal set.

Ia dengan mudah unggul 8-2 atas sang lawan di awal set kedua ini.

Interval set kedua ditutup dengan keunggulan telak Indonesia dengan skor 11-3.

Setelah itu, perolehan angka andalan Indonesia ini tak terhenti.

Ia terus-menerus meraih angka hingga memenangkan set kedua dengan 21-8.

Jorji

Jorji, sapaan Gregoria Mariska Tunjung, berhadapan dengan wakil Rusia, Anastasiia Shapovalova, Minggu (26/9/2021).

Pebulu tangkis kelahiran Wonogiri itu sukses mempersembahkan kemenangan kedua bagi Merah Putih.

Ia menang dengan dua set langsung atas Anastasiia Shapovalova.

Tunggal putri Indonesia ranking 21 dunia itu menang dengan skor 21-14 dan 21-13.

Minions

Ganda putra ranking 1 dunia itu mengandaskan perlawan Ivanov/Sozonov dalam dua game langsung.

Minions menang dengan skor 21-17 dan 21-18.

Mereka nampaknya tak ingin sang lawan mendapat momentum sedikitpun.

Keunggulan 9-5 saat laga baru berjalan 4 menit menjadi bukti kengototan pemain Merah Putih.

Kevin Sanjaya kembali terlihat percaya diri dan lincah dalam laga Piala Sudirman 2021 kali ini.

Ia berulang kali melakukan antisipasi dan cegatan di depan net yang menyulitkan lawan.

Pemain Indonesia Kevin Sanjaya Sukamuljo (depan) melakukan tembakan di samping pasangannya Marcus Fernaldi Gideon dari Indonesia dalam pertandingan penyisihan grup bulu tangkis ganda putra melawan Sean Vendy dari Inggris dan Ben Lane dari Inggris selama Olimpiade Tokyo 2020 di Musashino Forest Sports Plaza di Tokyo pada 24 Juli , 2021. (Alexander NEMENOV / AFP)

Sedangkan Marcus Gideon setia menjadi penjaga area belakang permainan The Minions.

Rotasi dan perpindahan posisi dari pebulu tangkis ranking 1 dunia ini begitu apik tercipta di set pertama ini.

Mereka menutup set pertama dengan skor 21-17.

Laga berlangsung seru di awal-awal set kedua.

Pasangan Rusia berhasil membalikkan keadaan dengan keunggulan 6-7.

Keunggulan tersebut terus terjaga hingga mereka unggul 8-10.

Ganda putra Rusia akhirnya menutup interval set kedua dengan skor 8-11.

Momentum sejak interval berhasil dijaga dengan baik oleh Ivanov/Sozonov.

Mereka sempat meninggalkan Marcus/Kevin di angka 12-17.

Minions secara perhalan mencoba menyusul ketertingglan tersebut.

Raihan angka demi angka membuat kedudukan pada sempat menyentuh angka 16-17 masih untuk keunggulan Rusia.

Kebangkitan Minions akhirnya terbayar kala mereka berhasil membalikkan angka menjadi 19-18.

Beragam serangan yang tak henti dilancarkan membuat pertahanan pasangan Rusia mati kutu.

Pebulu tangkis ranking 1 dunia ini menyudahi perlawanan Rusia dengan skor 21-17 dan 21-18.

Fadia/Ribka

Fadia/Ribka tak kesulitan mengalahkan pasangan Rusia tersebut.

Pebulu tangkis Indonesia ranking 34 dunia tersebut mampu mengandaskan perlawanan musuh dalam dua game langsung.

Dalam tempo 35 menit, Fadia/Ribka berhasil menang dengan skor 21-13 dan 21-15.

Perolehan angka Fadia/Ribka tak terbendung pasca interval set pertama.

Penempatan bola ciamik menjadi senjata andalan keduanya.

Pasangan Rusia sejauh ini belum bisa menjawab strategi tersebut.

Pertahanan mereka mudah dibobol oleh ganda putri Indonesia.

Alhasil, Fadia/Ribka sukses mengambil set pertama dengan keunggulan 21-13.

Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti pada perempat final PBSI Home Tournament sektor ganda putri kontra Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma, Kamis (16/7/2020) sore WIB. (Dok. Badminton Indonesia)

Kejar-mengejar angka terjadi di awal set kedua.

Kedua pasangan sangat gigih memperoleh angka demi angka.

Kedudukan imbang 8-8 menjadi penanda sengitnya kedua pasangan ini berlaga di awal set.

Fadia/Ribka akhirnya bisa menutup interval set kedua dengan keunggulan tipus 11-9.

Pada akhirnya, Indonesia berhasil memenangkan laga ini dengan skor 21-13 dan 21-15

(Tribunnews.com/Guruh)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini