TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini hasil klasemen terbaru Piala Sudirman 2021 yang digelar di Finlandia.
Kedigdayaan masih ditunjukkan oleh negara terkuat ajang bulutangkis dunia yakni China.
China sejauh ini telah mampu menyapu bersih semua laga dengan kemenangan saat bertemu India dan Finlandia.
Sepuluh kemenangan dalam dua laga membuat China menorehkan langkah sempurna sekaligus menunjukan kedigdayaannya.
China saat ini berada nyaman di puncak klasemen Grup A Piala Sudirman 2021.
Sementara itu, pertarungan sengit tampaknya akan terjadi di Grup C yang melibatkan Denmark dan Indonesia.
Baik Denmark dan Indonesia saat ini tengah memperebutkan posisi puncak klasemen setelah memenangkan dua laga Grup C.
Hanya saja Denmark lebih berhak unggul dan menduduki posisi puncak daripada Indonesia.
Hal ini dikarenakan Denmark hanya menelan satu kekalahan dari 10 pertandingan yang sudah dilakoni.
Sedangkan, Indonesia harus menelan dua kekalahan tepatnya saat bertemu Kanada, tadi malam.
Dua kekalahan itu akhirnya membuat Indonesia harus puas berada di urutan kedua saat ini.
Indonesia bisa mengambil alih puncak klasemen jika mampu mengalahkan Denmark pada laga pamungkas Grup C.
Terlepas dari hal itu, baik Denmark dan Indonesia sudah dipastikan lolos ke babak berikutnya.
Di Grup B, Taiwan masih menduduki posisi puncak setelah meraih kemenangan perdana melawan Tahiti.