Di fase ini, Jepang akan melawan Korea Selatan.
Sedangkan Thailand sudah ditunggu China.
Bila mengacu pada Uber Cup 2018, maka hasil akhir laga mengantarkan Jepang dan Thailand ke babak final.
Skenario tersebut belum tentu terjadi lagi di tahun ini.
Baca juga: Ini Alasan Ratchanok Intanon Tak Main di Perempat Final Piala Uber 2021
Sebab, China dan Korea Selatan semakin berbenah di sektor bulutangkis putri mereka.
Thailand dan Jepang dipastikan tak akan menemui jalan mudah jika ingin bereuni di babak final.
Terkhusus bagi Thailand yang sudah menguras tenaga untuk mengalahkan Indonesia di fase sebelumnya.
Mereka harus pandai mengatur taktik dan komposisi pemain agar niatan lolos laga puncak tak pupus.
(Tribunnews.com/Guruh)