Kedua pemain sama-sama memiliki peluang untuk lolos ke babak Perempat Final Indonesia Open 2021.
Namun, jika melihat peringkat, Jonatan Christie lebih diunggulkan.
Saat ini, Jojo atau sapaan akrab Jonatan Christie menempati peringkat kedelapan dunia.
Sementara Chico baru menduduki ranking ke-60 dunia.
Tidak hanya itu, Jojo juga berstatus sebagai unggulan keenam tunggal putra di Indonesia Open 2021.
Skema perang saudara juga akan dijalani oleh Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Kedua pasangan sudah saling berjumpa saat Indonesia Masters 2021.
Saat itu, Fajar/Rian harus mengakui keunggulan juniornya melalui pertandingan rubber game dengan kedudukan 21-13, 18-21, dan 20-22.
Adapun pada pertemuan edisi kali ini akan menjadi tantangan sendiri bagi Fajar/Rian untuk membalaskan kekalahannya sekaligus membuat rekor pertemuan menjadi imbang.
Di sektor tunggal putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu juga akan menjalani derbi Merah Putih melawan Fitriani/Yulia Yosephine Susanto.
Babak 16 besar Indonesia Open 2021 akan menjadi pertemuan pertama bagi Greysia/Apriyani dan Fitriani/Yulia sehingga sama-sama memiliki peluang untuk meraih hasil maksimal.
(Tribunnews.com/Laura Hilmi)