TRIBUNNEWS.COM - Gelaran Indonesian Basketball League (IBL) 2022 mempertemukan Satria Muda dengan Indonesia Patriots.
Juara bertahan IBL 2021 itu berhasil menumbangkan klub besutan Perbasi dengan skor 45-59.
Kemenangan juga berhasil diraih oleh klub asal Solo, West Bandits ketika menghadapi Bumi Borneo.
Skor kemenangan West Bandits ketika menghadapi Bumi Borneo adalah 59-68.
Baca juga: Jadwal IBL 2022 Hari Ini, Satria Muda vs Indonesia Patriots Hingga Pelita Jaya vs Bali United
Baca juga: Pertandingan IBL 2022 Bisa Dihadiri Penonton Mulai 12 Maret, Berikut Daftar Harganya
Kedua pertandingan berlangsung seru dan ketat karena ada aksi saling kejar skor.
Pada pertandingan pertama, Satria Muda sempat kesulitan meredam serangan dari Ali Bagir cs.
Kendati begitu, Arki Wisnu dkk berhasil unggul sekaligus mengunci kemenangan di akhir pertandingan.
Derasnya serangan dari Indonesia Patriots itu ditujukan sejak kuarter pertama.
Sehingga pada kuarter pertama, skor berujung imbang 12-12.
Lanjut pada kuarter kedua, skuat asuhan Milos Pejic terus memepet skor dari Satria Muda.
Hingga pada saat turun minum, skor berakhir dengan 21-24 untuk keunggulan Satria Muda.
Berlanjut pada kuarter ketiga, Ali Bagir cs masih tidak ingin mendapatkan gap skor yang terlalu jauh.
Sehingga mereka berusaha untuk terus mengejar skor Satria Muda.
Sebaliknya, Satria Muda tak ingin Patriots terus mendekat.
Pelan tapi pasti, Satria Muda mulai menambah keunggulan menjauhi raihan skor Patriots.
Kuarter ketiga masih berakhir untuk keunggulan Satria Muda dengan skor 37-42.
Pada kuarter terakhir, Satria Muda bermain semakin garang.
Akhirnya pelan-pelan Arki Wisnu dkk itu berhasil memberikan gap yang lumayan jauh.
Sampai akhirnya pertandingan berakhir untuk kemenangan Satria Muda dengan raihan skor 45-59.
Pertandingan selanjutnya yakni mempertemukan Bumi Borneo dengan West Bandits.
Persaingan sengit juga dipertunjukkan oleh Bumi Borneo.
Kendati demikian, West Bandits masih mampu mengungguli Bumi Borneo hingga dua kuarter.
Pada turun minum, West Bandits berhasil unggul atas Bumi Borneo dengan skor 31-35.
Berlanjut pada kuarter ketiga, Bumi Borneo mulai bermain lebih dominan.
Pelan tapi pasti, klub asal Pontianak itu berhasil membalikkan keadaan.
Hingga kuarter ketiga berakhir, Bumi Borneo berhasil unggul atas West Bandits dengan skor 47-42.
pada berjalannya kuarter keempat, West Bandits kembali bangkit dan kembali memimpin pertandingan.
Namun, Bumi Borneo masih berjuang untuk kembali mengungguli West Bandits.
Kedua tim menunjukkan aksi saling kejar untuk mengamankan keunggulan.
Namun pada akhirnya, pertandingan di menangkan oleh West Bandits dengan skor 59-68.
Ajang balas dendam dari West Bandits setelah kalah pada pertemuan perdana melawan Bumi Borneo terbayar tuntas.
Update hasil IBL 2022 hari ini, Selasa (22/3/2022).
Indonesia Patriots 45 vs 59 Satria Muda
Bumi Borneo 59 vs 68 West Bandits
(Tribunnews.com/Niken Thalia)