Sebab setelah matchday ketiga, kedua negara akan berlaga di babak perempat final Thomas Cup 2022.
Namun, mental sebagai pemain top dunia dari keduanya langsung muncul di fase knockout ini.
Hal itu diwujudkan dengan Momota dan Ginting mampu mempersembahkan kemenangan bagi negara masing-masing.
Kento Momota menang dari pebulu tangkis China Taipei, Chou Tien Chen.
Sedangkan Anthony Ginting mampu mengalahkan pemain China, Zhao Junpeng.
Barangkali, kemenangan "paduka" Kento atas Chou Tien Chen dianggap lebih mentereng.
Sebab, keduanya adalah pebulu tangkis yang ada di peringkat 10 besar dunia.
Sedangkan lawan yang dihadapi Anthony Ginting "hanya" berada di ranking ke-38.
Namun tetap saja, kemenangan adalah sebuah hal yang tak bisa dipastikan.
Apalagi kemenangan tersebut datang setelah Kento dan Ginting kemungkinan berada di titik terendah dalam kariernya.
Harapannya, tingkat kompetisi yang sangat ketat di Thomas Cup 2022 ini dapat memancing kembali skill kedua pemain.
Maksudnya, Kento dan Ginting diharapkan dapat kembali ke bentuk permainan terbaik mereka seperti sebelumnya.
Bukan tidak mungkin, pertemuan duo MomoGi ini akan tersaji di Impact Arena pekan ini.
Nasib di Matchday Ketiga