TRIBUNNEWS.COM - Langkah wakil Indonesia di babak pertama cabang olahraga bulu tangkis SEA Games 2022 nyaris sempurna.
Indonesia sukes meloloskan 9 dari 10 wakil ke babak perempat final SEA Games 2022.
Satu-satunya pebulu tangkis Indonesia yang gugur di babak pertama berasal dari sektor tunggal putra.
Pemain muda, Christian Adinata belum berhasil mengalahkan lawannya di babak pertama ini, Kamis (19/5/2022).
Baca juga: Klasemen dan Perolehan Medali SEA Games 2022: Indonesia Tambah 2 Emas dari Catur dan Panahan
Ia kalah dari pemain tuan rumah, Nguyen Tien Minh.
Christian kalah dengan skor, 12-21 dan 19-21.
Sementara itu, wakil Indonesia lainnya di sektor tunggal putra berhasil melangkah ke perempat final SEA Games 2022.
Chico Aura Dwi Wardoyo tanpa hambatan berarti kalah memastikan langkahnya ke fase selanjutnya.
Baca juga: Nonton di Stadion, Ketua Umum PSSI Pilih Legowo Timnas Indonesia U-23 Gagal Raih Emas: Sengit Sekali
Ia berhasil menang atas wakil Kamboja, Sok Rikreay dengan skor cukup telak, 21-10 dan 21-12.
Selebihnya, dua wakil Indonesia di setiap sektor dapat melaju juga ke babak perempat final SEA Games.
Berikut ini rekap hasil wakil Indonesia di cabor bulu tangkis perseorangan SEA Games 2022
Kamis (19/5/2022)
*Tunggal Putra
- Chico Aura Dwi Wardoyo vs Sok Rikreay (21-10 dan 21-12)