News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Denmark Open 2022

Catatan Minor Indonesia di Denmark Open, Saatnya Tim Merah Putih Akhiri Keterpurukan

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Indonesia nirgelar di Denmark Open sejak 2 tahun lalu, saatnya tim merah-putih bangkit - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto terhenti di perempatfinal Japan Open 2022. Mereka dihentikan pasangan non-unggulan asal China, Liang Wei Keng/Wang Chang, 18-21, 21-19, 16-21, di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang, Jumat (2/9/2022).

TRIBUNNEWS.COM - Jelang Denmark Open 2022 yang akan digelar pada tanggal 18-23 Oktober 2022 mendatang, kontingen Indonesia memiliki catatan buruk.

Tepatnya sejak dua tahun lalu, Indonesia nirgelar saat mentas di turnamen Denmark Open.

Terakhir kali wakil Indonesia sabet gelar juara di Denmark Open yaitu pada tahun 2019 silam di mana kala itu Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses keluar sebagai jawara.

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo (kiri) melompat untuk melakukan smash di belakang pasangannya, Marcus Fernaldi Gideon saat melawan pasangan pebulu tangkis Republik Ceko, Jaromir Janacek dan Tomas Svejda dalam laga hari ketiga Badminton World Championships (Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis) 2022 di Tokyo, Jepang, Rabu (24/8/2022). AFP/Richard A Brooks (AFP/RICHARD A. BROOKS)

Baca juga: Ahsan/Hendra Beberkan Target Ranking BWF Tahun Ini: Bertahan di Top 5

Kemudian di sektor ganda campuran ada Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianto yang juga keluar sebagai juara Denmark Open 2019 silam.

Setelah itu di tahun 2020-2021, kontingen Indonesia harus nirgelar.

Kini dijadwalkan akan bertarung lagi di Denmark Open 2022, harapannya wakil Indonesia bisa berjaya di Odense, Denmark.

Hal itu mengingat kini kekuatan dari Tim Merah-Putih mulai ada penyegarand i berbagai sektor.

Mulai dari sektor tunggal putra memang masih mengandalkan Anthony Ginting dan Jonatan Christie.

Akan tetapi selain itu Coach Irwansyah sebagai pelatih tunggal putra juga sudah mulai mengandalkan pemain mudanya yakni, Chico Aura Dwi Wardoyo.

Kemudian di sektor tunggal putri pastinya ada nama Gregoria Mariska Tunjung.

Di nomor ganda putra saat ini Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sedang berada di ujung tombak perjuangan.

Fajar/Rian juga akan ditemani oleh seniornya yang hingga kini masih gacor yaitu Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Bukan hanya itu, Leo Rolly Carnano/Daniel Marthin juga tengah dalam performa terbaiknya.

Lalu di sektor ganda putri juga ada penyegaran yang cukup yahud.

Aksi dari ganda putri andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti ketika mentas di Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022). (Website pbsi.id)

Sebut saja pasangan debutan tahun ini, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Ramadhanti.

Terbukti ganda putri anyar tersebut sukses membuat gebrakan sejak awal dipasangkan.

Bahkan baru saja dipasangkan, Apriyani/Fadia sudah memboyong medali emas di SEA Games 2022.

Kemudian terakhir mereka sukses menjuarai gelaran Singapore Open 2022.

Rekan Apriyani/Fadia yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi tak bisa dianggap remeh.

Febriana/Amalia ini baru saja menembus partai final Vietnam Open 2022 pekan lalu.

Harapannhya duo ganda putri andalan Indonesia ini dapat tampil manis di Denmark Open 2022.

Terakhir di sektor ganda campuran juga ada kekuatan fantastis dari Rinov/Pitha hingga Rehan/Lisa yang siap membuat gebrakan.

Tentu dengan komposisi ciamik dari Tim Indonesia nantinya bisa membawa pulang setidaknya satu gelar dari Denmark Open 2022.

(Tribunnews.com/Niken)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini