Ia juga tak lupa meminta maaf karena belum bisa meraih kemenangan di partai penentuan melawan Korea Selatan.
Setelah tak mampu meraih kemanangan, Apri tak menampik jika dirinya dan Fadia merasa kecewa.
Mantan rekan Greysia Polii itu mengaku bahwa ia dan Fadia tak menampilkan gaya permainan yang terbaik.
“Kami mohon maaf belum bisa memberikan hasil terbaik."
"Tentu saya dan Fadia kecewa. Kami gagal bermain baik dan menang,” tambahnya.
Baca juga: Indonesia Gagal Melaju ke Semifinal BAMTC, Kalah 1-3 dari Korea Selatan
Fajar/Rian Minta Maaf
Tak hanya Apri/Fadia, Fajar/Rian juga melontarkan kalimat permintaan maaf setelah gagal menyumbang poin.
"Kami minta maaf belum bisa sumbang poin bagi kemenangan Indonesia. Padahal, kami sangat diharapkan bisa sumbang poin," kata Fajar.
Fajar mengaku kesusahan untuk menembus pertahanan Kim/Ho lantaran memiliki defence yang cukup solid.
"Susah untuk menyerang lawan. Serangan kami susah tembus karena pertahanan lawan solid," tambahnya.
Menurut Rian, Kim/Ho adalah pasangan yang baru dipadukan, sehingga mereka mampu bermain tanpa beban.
"Karena bukan pasangan asli, lebih lepas mainnya. Pertahanan kuat dan serangannya juga bagus," kata Rian.
Di gim pertama, pasangan Kim/Ho bisa mengejar setelah sempat tertinggal.
Sejak saat itu, meski kalah pada gim kedua, Kim/Ho mampu bangkit dan meraih kemenangan kedua bagi Korea Selatan.