News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

UFC

Mumpung Khabib Nurmagomedov Pensiun, Petarung UFC Ini Berani Hina The Eagle

Penulis: Guruh Putra Tama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Islam Makhachev (kedua-kiri) merayakan kemenangan bersama timnya setelah mengalahkan Charles Oliveira dalam kejuaraan kelas ringan UFC di Etihad Arena, Abu Dhabi pada 22 Oktober 2022. Khabib Nurmagomedov mendapat serangan dari Colby Covington dengan anggapan The Eagle tak berani naik ke kelas welter selama masih aktif bertarung.

TRIBUNNEWS.COM - Status Khabib Nurmagomedov yang sudah pensiun dari UFC membuat dirinya tak sepenuhnya lepas dari hinaan.

Setelah mendapat cercaan dari Conor McGregor, Khabib Nurmagomedov kembali mendapat hinaan dari petarung lain bernama Colby Covington.

Colby Covington sendiri merupakan petarung UFC di kelas welterweight.

Baca juga: Manajer Khabib Nurmagomedov soal Conor McGregor: Tak Ada Wasit, The Notorious Tinggal Nama

Khabib Nurmagomedov (kanan) berbicara dengan Islam Makhachev saat pertarungannya dengan Charles Oliveira (tak terlihat) di ajang Ultimate Fighting Championship (UFC) di Etihad Arena di Abu Dhabi pada 22 Oktober 2022. Khabib Nurmagomedov mendapat serangan dari Colby Covington dengan anggapan The Eagle tak berani naik ke kelas welter selama masih aktif bertarung. (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Menurut Colby, Khabib tak berani naik ke kelas welter lantaran ada dirinya yang masih aktif bertarung.

Ia yakin Khabib tak akan bisa mengalahkannya saat bertarung di kelas welter.

Colby juga pede kemampuannya sebagai petarung akan bisa mengalahkan Khabib yang terkenal memiliki skill luar biasa.

"Dia (Khabib) tak pernah naik ke kelas 170 pounds (welterweight) karena ada saya di sini," ungkap Colby dikutip dari Lowkick MMA.

"Dia tidak ingin melawan saya."

"Ia tahu dirinya tidak bisa mengalahkan saya dengan gaya bertarung saya."

"Saya merupakan petarung yang lebih komplet," sambungnya.

Colby Covington sendiri sedang menikmati reputasi mentereng.

Ia kini berada di peringkat kedua sebagai penantang gelar welterweight.

Meski demikian, Colby sudah lama tak bertarung di atas Octagon.

Mantan juara UFC Khabib Nurmagomedov mengumumkan peluncuran Seedorf Khabib Performance Club, sebuah sekolah sepak bola dengan metodologi pelatihan yang menggabungkan sepak bola dan seni bela diri campuran (MMA), selama konferensi pers di Dubai pada 1 November 2021 - Khabib Nurmagomedov tulis pesan penuh makna saat berada di Mekkah (Giuseppe CACACE / AFP) (GIUSEPPE CACACE / AFP)

Pertarungan terakhirnya di UFC terjadi pada Maret tahun lalu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini