News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

SEA Games 2023

Hasil Final Voli Putra SEA Games 2023 Sajikan Sejarah, Indonesia Ulang Hattrick Emas 32 Tahun Silam

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Arif Fajar Nasucha
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Timnas voli putra Indonesia melakukan penghormatan sebelum pertandingan SEA Games 2023 melawan Filipina di Kamboja, Rabu (4/3/2023). Timnas voli putra Indonesia dipastikan melaju ke babak semifinal.

TRIBUNNEWS.COM - Update hasil akhir pertandingan Timnas voli putra Indonesia vs Kamboja di final SEA Games 2023, Rivan Nurmulki cs sabet medali emas, Senin (8/5/2023).

Berlangsung di Olympic Complex Indoor Main Hall, Timnas voli putra Indonesia mengklaim medali emas SEA Games 2023 setelah mengalahkan Kamboja 3-0 (25-21, 25-10, dan 25-15)

Kemenangan ini sekaligus membuat Timnas voli putra Indonesia mengukir hattrick emas SEA Games terhitung sejak edisi 2019, 2021 dan 2023.

Sedangkan bagi Kamboja, meski menelan kekalahan, namun mereka juga mengukir sejarah. Mereka sukses meraih medali perak sekaligus raihan terbaik Kamboja di cabor voli putra pada agenda SEA Games.

Sorotan tertuju kepada sukses Doni Haryono dkk yang mengukir kisah sempurna saat meraih medali emas di SEA Games ke-32.

Timnas voli putra Indonesia melaju ke babak final dan mengkonversikannya menjadi gelar juara tanpa kehilangan satu set sekalipun.

Baca juga: Live Streaming MNCTV, Final Voli Putra SEA Games 2023 Indonesia vs Kamboja, Tonton Gratis

Sejak fase grup hingga menembus laga puncak, skuad asuhan Jeff Jiang Jie ini menyapu bersih dengan kemenangan alias masih unbeaten.

Hebatnya lagi, Rivan Nurmulki dan kolega sukses menjaga kemenangan 3-0 sejak fase grup A. 

Timnas voli putra Indonesia mengalahkan Filipina, Singapura, Kamboja dan Vietnam melalui tiga set langsung. Ini menjadi catatan istimewa sekaligus stimulus untuk Doni Haryono cs mengkonversikannya menjadi medali emas.

Namun upaya Indonesia untuk kembali mempertahankan gelar juara bukan hal yang mudah. Mengingat Kamboja memiliki ragam alasan untuk tak dipandang sepele.

Tuan rumah SEA Games 2023 ini melaju hingga laga puncak bermodal satu kekalahan dan tiga lainnya berujung kemenangan.

(Kiri ke kanan) Hendra Kurniawan, Dio Zulfikri dan Agil Angga Anggara saat membela Timnas voli putra Indonesia melawan Singapura pada match ke-2 fase Grup A SEA Games 2023 di Kamboja, Kamis (4/5/2023). Timnas voli putra Indonesia kalahkan Singapura 3-0. (Instagram @volleytrails)

Skuad asuhan Li Jun ini mengandaskan Filipina dan Singapura 3-0, sebelum pada perebutan status juara Grup A dihajar Indonesia tiga set langsung.

Kejutan diberikan Kamboja saat mengalahkan Thailand 3-2 pada perebutan tiket final.

Tampil di depan pendukungnya sendiri menjadi faktor X bagi tim voli putra tuan rumah untuk tak dipandang sebelah mata oleh Indonesia.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini