News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Voli

Hasil Klasemen Liga Voli Korea Terbaru: Idola Megawati Putus Tren Minor, Pink Spiders Tempati Puncak

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ekspresi semringah pemain Pink Spiders, Kim Yeon-koung ketika melawan GS Caltex di Liga Voli Korea, pada tanggal 15 Maret 2024. Hasil klasemen Liga Voli Korea Putri 2024/2025 hari ini menyuguhkan kemenangan yang diraih Pink Spiders atas GS Caltex, Sabtu (28/12/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Hasil klasemen Liga Voli Korea Putri 2024/2025 hari ini baru saja merampungkan pertandingan antara Pink Spiders vs GS Caltex, Sabtu (28/12/2024).

Pink Spiders yang bertindak sebagai tuan rumah berhasil meraih tiga poin penuh.

Dalam laga yang berlangsung di Samsan World Gymnasium, Pink Spiders mengalahkan GS Caltex dengan skor akhir 3-0 (27-25, 25-19, 25-18).

Akhirnya, Pink Spiders yang diperkuat idola Megawati Hangestri yakni Kim Yeon-koung berhasil memutus tren minor mereka.

Sebelumnya, Pink Spiders menelan tiga kekalahan beruntun.

Kemenangan atas GS Caltex membuat Pink Spiders makin kukuh di puncak klasemen sementara dengan 43 poin.

Kim dan kolega menjauh dari Hyundai Hillstate yang berada di peringkat kedua dengan 40 poin.

Baca juga: Red Sparks Melawan Rasa Lelah, Megawati Cs jadi Tim Paling Sering Main Full Set di Liga Voli Korea

Momen Kim Yeon-koung (kanan) berselebrasi bersama para pemain Pink Spiders di pertandingan Liga Voli Putri Korea 2024/2025.  Hasil klasemen Liga Voli Korea Putri 2024/2025 hari ini menyuguhkan kemenangan yang diraih Pink Spiders atas GS Caltex, Sabtu (28/12/2024). (Instagram @hkpinkspiders)

Sementara itu, kekalahan yang dialami GS Caltex membuat mereka makin tenggelam di dasar klasemen.

GS Caltex menempati posisi juru kunci dengan enam poin.

GS Caltex belum bisa keluar dari tekanan, skuad asuhan Lee Young-taek itu bahkan baru meraih satu kemenangan dari 18 pertandingan yang mereka lakoni.

Amunisi anyar GS Caltex dari Vietnam yakni Tran Thi Bich Thuy terlihat belum diturunkan di laga hari ini.

Tran Thi Bich Thuy didatangkan GS Caltex untuk mengisi slot pemain asing Asia menggantikan Stefanie Wailer yang cedera.

Pemain Timnas voli putri Vietnam itu tampaknya baru bisa starter di putaran keempat tahun depan.

Mengingat saat ini, GS Caltex telah merampungkan seluruh pertandingan putaran ketiga.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini