News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

MotoGP

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Bagnaia Pole, Marquez Bersaudara Mengekor

Penulis: Niken Thalia
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Bagnaia Pole, Marquez Bersaudara Ngekor di Belakang - Pembalap Tim Ducati Lenovo Francesco Bagnaia (kiri) berkompetisi di depan Marc Marquez (kanan) selama balapan MotoGP Sprint, menjelang Grand Prix Moto GP Prancis di sirkuit Bugatti di Le Mans, Prancis barat laut, pada Mei 13, 2023.

TRIBUNNEWS.COM - Hasil kualifikasi MotoGP Italia 2023 menempatkan Francesco Bagnaia besutan Ducati keluar sebagai pole position, Sabtu (10/6/2023).

Di urutan kedua dan ketiga diikuti oleh Marquez bersaudara yakni Marc Marquez dan Alex Marquez saat beraksi di Sirkuit Mugello, Italia.

Di balik torehan menawan dari Pecco Bagnaia sempat terjadi ketegangan antara Marquez dan Bagnaia.

Hal itu dikarenakan Bagnaia yang enggan di towing oleh Marquez di penghujung sesi kualifikasi MotoGP Italia 2023.

Baca juga: Kualifikasi MotoGP Italia 2023: Sadar Diri, Pecco Bagnaia Tak Terlalu Ngebet Raih Polesitter

Pembalap Ducati Italia Francesco Bagnaia (kiri) berkompetisi selama Grand Prix MotoGP Spanyol di arena balap Jerez di Jerez de la Frontera pada 30 April 2023. (Photo by JORGE GUERRERO / AFP) (AFP/JORGE GUERRERO)

Hasil Kualifikasi MotoGP 2023

  1. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo GP23)
  2. Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
  3. Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
  4. Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
  5. Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
  6. Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
  7. Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
  8. Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
  9. Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V)
  10. Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
  11. Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
  12. Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23)
  13. Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
  14. Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
  15. Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
  16. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
  17. Michele Pirro ITA Aruba.it Ducati (GP23)
  18. Miguel Oliveira POR RNF Aprilia (RS-GP22)
  19. Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
  20. Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
  21. Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)*
  22. Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP23)
  23. Jonas Folger GER Tech3 GASGAS (RC16)

*Rookie

Jalannya Kualifikasi 1 (Q1)

Alex Marquez menekan sejak awal dan menunjukkan kecepatan terbaiknya dan berhasil mengunci posisi pertama jelang 10 menit sesi berakhir.

Di urutan kedua, diikuti oleh Fabio Quartararo sepanjang sesi.

Namun posisi Quartarari digusur oleh rekan setimnya, Franco Morbidelli setelah mencatatkan waktu terbaiknya saat sesi tersisa 9 menit.

Alex Marquez berhasil memperlebar jarak kepada Morbidelli yang baru saja menebar ancaman dengan mencatatkan waktu terbaiknya 1 menit 45.298 detik.

Tersisa 1 menit, Vinales melalukan time attack dan diprediksi bisa menggeser posisi Alex Marquez.

Sayang upayanya untuk jadi yang tercepat masih gagal karena waktu terbaiknya kala itu 1 menit 45.591 detik.

Catatan waktu tersebut memberi gap sebanyak 293 detik dari Alex Marquez.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini